JAKARTA, DISWAY.ID -- Akhirnya gembar-gembor isi bahan bakar minyak (BBM) wajib QR Code dari MyPertamina, akhirnya telah berlaku di 516 Kota/Kab Indonesia.
Sebagai informasi, penggunaan wajib QR Code dari MyPertamina merupakan program "Subsidi Tepat" yang dilakukan oleh PT Pertamina.
Sementara ini, isi BBM wajib QR Code MyPertamina hanya berlaku untuk pengisian Solar subsidi.
Program Subsidi Tepat ini diawali dengan berlakunya jatah BBM Solar subsidi sebanyak 20 liter per hari bagi yang tak memiliki QR Code.
"Pembelian Solar subsidi wajib menggunakan QR Code. Belum terdaftar maksimal 20L/Hari," tulis Pertamina dalam imbauannya.
Sedangkan bagi yang sudah mendaftarkan kendaraannya untuk Subsidi Tepat di MyPertamina, maka akan mendapat QR Code.
Selama memiliki QR Code, pemilik atau sopir kendaraan berhak mendapat jatah BBM lebih dari 20 liter per hari saat pengisian di SPBU Pertamina.
Kuota kelipatannya bertambah dari 20 menjadi 60 liter per hari untuk kendaraan roda empat.
Untuk kendaraan roda enam atau lebih maka akan mendapat 80 liter hingga 200 liter per hari.
Skema Subsidi Tepat Wajib QR Code
Pertamina telah menyebar luaskan kebijakan Subsidi Tepat wajib QR Code MyPertamina, di 516 Kota/Kab Indonesia.
Progam Subsidi Tepat sudah dilakukan sejak 26 Desember 2022 lalu, dengan 70 Kab/Kota diwajibkan menggunakan QR Code dari MyPertamina saat pengisian BBM.
Lalu skema Subsidi Tepat dengan wajib QR Code berlanjut di awal tahun 2023.