Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Banten, Tidak Berpotensi Tsunami

Rabu 10-05-2023,13:03 WIB
Reporter : Khomsurijal Wahibudiyak
Editor : Khomsurijal Wahibudiyak

SERANG, DISWAY.ID-- Gempa bermagnitudo 5,4 mengguncang Banten, Rabu 10 Mei 2023, pukul 11.24 WIB.

Dari informasi yang dibagikan akun Twitter resmi BMKG @infobmkg, gempa berlokasi di 78 km barat Sumur, Banten, dengan kedalaman 10 km.

Gempa bumi yang getarannya terasa di Serang, Pandeglang dan Lebak tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

BACA JUGA:KPU Sepakat Ubah PKPU 10/2023 Terkait Jumlah Caleg Perempuan

BACA JUGA:Busnya Terguling di Guci, Bos Duta Wisata Sentil Sikap Rian Mahendra Soal Kronologi Kecelakaan

Kepala Pusat Gempa bumi dan Tsunami BMKG Dr Daryono mengungkapkan, telah terjadi gempa bumi dengan parameter sementara berkekuatan Magnitudo 5,4.

“Kekuatan gempa bumi berpusat di Sumur Magnitudo 5,4 Skala Richter. Dengan kedalaman 10 kilometer,” katanya kepada radarbanten.co.id (Disway National Network), Rabu 10 Mei 2023.

Pusat gempa berada di 78 kilometer Barat Laut Sumur, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. Serta berada pada 104 kilometer Barat Daya Labuan, Banten.

112 Kilometer Tenggara Tanggamus, Lampung. 126 Kilometer Barat Daya Bandar Lampung.

“Dan 216 Kilometer Barat Daya Jakarta. Gempa ini tidak berpotensi tsunami,” tandasnya.

 

Kategori :