Viral Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Ciputat Nyaris Gagal, Untung Ada Aksi Heroik Pria Ini!

Kamis 17-08-2023,14:02 WIB
Reporter : Dimas
Editor : Dimas

JAKARTA, DISWAY.ID - Viral upacara pengibaran bendera Merah Putih nyaris gagal di Lapangan Rempoa, Ciputat, Tangerang Selatan.

Proses pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan Indonesia dilakukan serentak.

Namun pengibaran bendera Merah Putih di Lapangan Rempoa Gintung, Ciputat Timur, tak berjalan mulus.

BACA JUGA:13.904 PNS Kemenag Terima Satyalancana Karya Satya

BACA JUGA:Ribuan Narapidana Terima Remisi Bebas, Menkumham: Negara Hemat Ratusan Miliar Rupiah

Saat detik-detik anggota Paskibraka sudah siap mengibarkan bendera, ternyata tali bagian atas putus dan terkerek ke atas.

Spontan bendera Merah Putih awalnya gagal dinaikkan, namun anggota paskibraka tetap berdiri di tempat.

Tak lama kemudian seorang pria muncul, lari menuju tiang bendera.

Tak disangka, pria itu memanjat tiang untuk mengambil tali yang tertarik ke atas dan memberikan kembali ke anggota paskibraka.

BACA JUGA:Gratis! LINK Twibbon Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2023

BACA JUGA:Klakson Telolet Dilarang di Sejumlah Kota, KNKT Desak Kemenhub Ambil Tindakan Ini

Saat pria itu turun dan berhasil membawa tali dari atas tiang, seketika semua orang bertepuk tangan memberikan apresiasi kepada pria tersebut.

Dari video yang beredar, pria itu lalu kembali berlari ke tempat asalnya.

Usut punya usut, pria tersebut ternyata seorang kru sound system acara upacara pengibaran bendera Merah Putih.

BACA JUGA:Klakson Telolet Dilarang di Sejumlah Kota, KNKT Desak Kemenhub Ambil Tindakan Ini

Kategori :