JAKARTA, DISWAY.ID - Talent pria film Kramat Tunggak hari ini diperiksa Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya.
Salah satu talent tersebut, Fatra Ardianata mengatakan dirinya diberi 40 pertanyaan oleh penyidik Ditkrimsus PMJ.
"Kurang lebih sekitar 40 pertanyaan. Tentang film film itu saja," katanya kepada awak media, Selasa 19 September 2023.
Dirinya mengaku awalnya tidak mengetahui bahwa akan bermain film beraroma vulgar.
"Awalnya kita tidak tahu, saya dikontak awalnya ini film, web series yang saya tahu web series itu tayang di tv tv nasional, sampai di lokasi saya tidak tahu main film kayak gini," katanya kepada awak media, Selasa 19 September 2023.
BACA JUGA:Perankan 4 Film PH Jaksel, Virly Virginia Ngaku Dibayar Segini
Diucapkannya, rumah produksi tersebut juga disebut memproduksi film legal.
"Satu lagi, kita dibilang ini film legal, berbadan hukum punya pengacara pribadi saudaea I, dia bilang ini berbadan hukum legal jadi kita coba memainkan nya karena kita otak kita digiring opini nya ini legal, lu nggak usah takut mainin film film ini, seperti itu," ucapnya.
Adegan syurnya sih sebenarnya gimana saya bilangnya, tidak sevulgar itu mungkin, cuman daerah daerah sensitif itu memang tidak ada, itu semua hanya trik-trikan saja," lanjutnya.
Sedangkan, Salah satu Selebgram yang bermain dalam film buatan rumah produksi yang diduga buat konten porno sebut merasa dijebak.
Virly Virginia mengatakan dirinya merasa dijebak. Namun dia mengaku telah bermain empat film.
Virly juga mengaku dibayar hingga dua juta rupiah dan proses pembayarannya disebut tersendat.
"Memang saya merasa dijebak karena di sini saya juga sebenarnya enggak tahu kalau itu bakal ada web dewasa," katanya kepada awak media, Selasa 19 September 2023.
Sementara, Anisa Tasya Amelia alias Meli 3GP datangi Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya.