BACA JUGA:Sinopsis Film Dokumenter Netflix 'The Devil on Trial', Terinspirasi Film The Conjuring 3
Beberapa rekan yang selamat telah dievakuasi kecuali Song Kang karena ia terinfeksi.
Namun, dia mendapatkan kekuatan misterius sehingga bisa melawan monster-monster tersebut.
Sinopsis Sweet Home Season 2
Pada season kedua, kemungkinan besar akan melanjutkan kisah dari season pertama dan lebih menyelidiki lagi peristiwa tersebut.
Namun, para penghuni apartemen yang selamat ternyata diduga tidak dibawa ke tempat aman melainkan ke tempat operasi yang diduga untuk menjalani bahan percobaan.
Saat para penyintas terus bergulat dengan ancaman monsterisasi dan sekelompok monster yang mengamuk, apa yang bisa Hyun Su lakukan.
BACA JUGA:Sinopsis dan Daftar Pemain The Exorxist: Believer, Ketika Film Horor Legendaris Kembali ke Bioskop
BACA JUGA:Sinopsis Drama Korea My Dearest, Romansa Menyentuh Wanita Bangsawan dan Pria Misterius di Era Joseon
Apakah dia memang penyelamat yang bisa menyelamatkan semua orang dari mimpi buruk ini?
Untuk menyusun narasi unik ini, sutradara Lee Eung-bok berkonsultasi dengan penulis Kim Kanbi dan melakukan diskusi mendalam tentang tempat tersembunyi di webtoon asli dan perluasan pembangunan dunia di musim mendatang.
Jadwal Tayang Sweet Home Season 2
Serial Sweet Home season baru ini merupakan salah satu serial Korea Selatan paling ditunggu-tunggu oleh para penggemar, karena musim pertamanya berhasil mendapatkan rating tinggi dan pujian dari kritikus.
Rencananya, series satu ini bakal tayang di Netflix pada 1 Desember 2023 mendatang.
Pemain Sweet Home Season 2
Musim baru meningkatkan antisipasi bagaimana Lee Kyung (Lee Si Young), Eun Yoo (Go Min Si), dan Ji Soo (Park Gyu Young) akan bertahan hidup di dunia yang penuh dengan monster dan akan memperkenalkan karakter baru.