Tenaga Amar Rayhan Brkic pastinya bisa diandalkan timnas U-17 Indonesia di sektor depan.
Amar Rayhan Brkic diketahui beroperasi sebagai sayap kanan.
Kemampuan Amar Rayhan Brkic diharapkan bisa membantu Arkhan Kaka sebagai juru gedor.
Irkham Al Giffari Masih Dipercaya Jadi Kiper
Arkhan Kaka sendiri sudah mengoleksi satu gol di Piala Dunia U-17 2023 yang diciptakannya ke gawang Ekuador.
Di sayap kiri, kemungkinan ditempati Riski Afrisal yang bermain penuh di laga melawan Ekuador.
Sementara lini tengah timnas U-17 Indonesia akan dihuni Ji Da Bin, Figo Dennis, Kafiatur Rizky.
Duet Iqbal Gwijangge dan Sulthan Zaky diperkirakan masih menjadi pilihan utama lini belakang.
Dengan dibantu dua bek sayap, Andre Pangestu dan Welber Jardim.
Untuk di bawah mistar akan tetap dipercayakan kepada Irkham Al Giffari.
BACA JUGA:Gol! Arkhan Kaka Jadi Pemain Indonesia Pertama yang Cetak Gol di Piala Dunia U-17
BACA JUGA:Saat Presiden FIFA Infantino Puji Laga Pembukaan Piala Dunia U-17 di Indonesia
Irkham Al Giffari tampil gemilang usai menahan gempuran serangan Ekuador.
Bima Sakti menambahkan, Garuda Asia sudah mengantongi kekuatan Panama.