3. Berenang
Olahraga menurunkan berat badan berikutnya adalah berenang. Berenang terkenal sebagai olahraga yang cukup menyenangkan.
Bahkan, selain bisa menurunkan berat badan, olahraga ini juga dapat membantu meringankan rasa cemas atau stres.
Olahraga renang dengan gaya punggung selama 30 menit diketahui dapat membakar sekitar 298 kalori.
Sementara itu, renang gaya bebas bisa membakar 372 kalori, dan gaya kupu-kupu sebanyak 409 kalori dengan intensitas dan durasi yang sama.
BACA JUGA:7 Olahraga Ini Bisa Bantu Kamu Turunkan Berat Badan, Mau Coba?
4. Bersepeda
Sepeda tidak hanya berfungsi sebagai sarana transportasi, bersepeda juga bisa dijadikan sebagai pilihan olahraga menurunkan berat badan. Pasalnya, bersepeda selama 30 menit di luar rumah mampu membakar sekitar 280–360 kalori.
Apabila tidak ingin keluar rumah, kini telah tersedia jenis sepeda statis sebagai alternatifnya. Latihan dengan sepeda statis selama 30 menit diketahui dapat membakar sekitar 250–280 kalori.
Perlu diketahui, selain bermanfaat untuk menurunkan berat badan, olahraga ini juga dapat memberikan dampak baik bagi kesehatan secara menyeluruh, seperti mengurangi risiko penyakit jantung, kanker, dan penyakit serius lainnya.
BACA JUGA:Gelar Kejurnas Piala Menpora, Perlasi Harap Layangan Aduan Jadi Olahraga Prestasi Diakui KONI
5. Yoga
Salah satu olahraga di rumah untuk menurunkan berat badan adalah yoga. Meski terkenal akan manfaatnya terhadap kesehatan mental, rupaya yoga juga mampu membakar kalori tubuh. Pasalnya, melakukan yoga selama kurang lebih 40 menit dapat membakar sekitar 149 kalori.
Dengan melakukan yoga secara rutin, Anda dapat mengontrol tubuh dan hawa nafsu, salah satunya hawa nafsu untuk mengonsumsi makanan yang kurang sehat atau makan berlebihan. Hal ini tentunya akan mempermudah Anda dalam mengatur pola makan ketika diet.
6. Pilates
Pilates adalah olahraga menurunkan berat badan yang gerakannya mirip dengan yoga, namun lebih modern.