JAKARTA, DISWAY.ID - Relawan pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran berkonsolidasi jelang masa kampanye.
Salah satunya adalah Prabowo Center yang dideklarasikan pada 2 September 2023 lalu, optimis memenangkan pasangan Prabowo-Gibran satu putaran di Pilpres 2024.
BACA JUGA:Prabowo Subianto Terima Penghargaan Militer Tertinggi dari Pemerintah Singapura
Sebagai tindak lanjut, jaringan relawan ini tersebar di 30 provinsi di seluruh Indonesia dan mancanegara. Prabowo Center akan bekerja keras dan berjuang bersama untuk menghantarkan Prabowo Subianto menjadi Presiden Republik Indonesia untuk periode 2024-2029.
Sekjen Prabowo Center, Immanuel Hutabarat mengatakan mengatakan, tugas besar ini tentunya tidak dapat dikerjakan sendiri-sendiri. Sehingga semua anggota Prabowo Center dari pusat hingga daerah bergerak bersama searah dan setujuan serta senapas dengan gerakan Indonesia Raya.
"Seluruh organ Prabowo Center tidak boleh kendor dan setengah-setengah. Semangat seperti para pahlawan yang berjuang tanpa pamrih untuk mewujudkan harapan seluruh bangsa Indonesia menjadikan Prabowo Subianto sebagai Presiden," kata Immanuel dalam keterangannya, Selasa 22 November 2023.
BACA JUGA:Dihadiri Kades, Bawaslu Bakal Panggil Panitia Deklarasi Pasangan Capres Prabowo-Gibran
BACA JUGA:AM Hendropriyono Klaim Prabowo-Gibran Menangi Pilpres 2023 Dalam Satu Putaran
Adapun susunan struktur Prabowo Center terdiri dari Ketua umum Prabowo Center Daranty dan Dewan Penasihat DR Dahlia Zein. Kemudian Ketua Bidang Media dijabat Edison Siahaan.
"Seluruh komponen memastikan seluruh komponen Prabowo Center yang telah terbentuk di 30 provinsi akan berjuang menghantarkan Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI," tambahnya.
Selain itu, Prabowo Center juga akan mengawal seluruh tahapan Pemilu dan Pilpres, termasuk perjalanan surat suara sampai ke KPU.
Seperti maklumat Deklarasi yang disampaikan bahwa dukungan penuh untuk Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi Presiden dan wakil Presiden pada 2024.