Liga 1 Pekan 20 Berlanjut Hari Ini, Ada Duel Seru Tersaji di Tangerang Antara Dewa United vs Persib Bandung

Minggu 26-11-2023,15:36 WIB
Reporter : Fandi Permana
Editor : Fandi Permana

JAKARTA, DISWAY.ID - Lanjutan partai Liga 1 pekan ke-20 tersaji pada hari ini, Minggu 26 November 2023. 

Dua laga tersebut adalah PSS Sleman melawan Barito Putra dan Dewa United vs Persib Bandung yang bermain di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA:Jelang Pertandingan Persib Vs Arema di BRI Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Siap Terkam Singo Edan

BACA JUGA:Jadwal Live dan Prediksi PSS Sleman vs Bali United di Pekan Ke-18 Liga 1, Jumat Sore 3 November 2023

Laga penting ini sama-sama memiliki target untuk memperbaiki klasemen agar masuk 4 besar championship series. 

Laga PSS Sleman vs Barito Putera akan mengambil kick-off nanti sore, tepatnya pada pukul 15.00 WIB.

Laga ini tentu begitu penting bagi PSS karena masih terpuruk di posisi keempat dari dasar klasemen. Sedangkan Barito Putera berada di posisi ketujuh, dengan jarak poinnya 8 angka dari PSS.

 
        Lihat postingan ini di Instagram  
 
                  Sebuah kiriman dibagikan oleh BRI Liga 1 (@liga1match)

Pertandingan tanpa penonton ini akibat hukuman Komisi Disiplin PSSI ini juga menjadi ujian perdana Risto Vidakovic, pelatih anyar PSS Sleman. 

"Menatap laga lawan Barito Putera, para pemain telah bekerja sangat bagus pada pekan ini. Saya menemukan suasana yang positif dan bagus di tim PSS walau kami berada dalam situasi serta kondisi yang amat berat," katanya di situs resmi Liga Indonesia Baru, selaku operator Liga 1.

BACA JUGA:Update Klasemen Sementara BRI Liga 1 Musim 2023/24: Persib Bandung Tempel Ketat Borneo FC

BACA JUGA:Klub Sepak Bola yang Suap Wasit Rp 800 Juta Naik ke Liga 1

Pada malam harinya, duel seru antara Dewa United vs Persib Bandung akan dlangsukan di Stadion Indomilk Arena, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Pertandingan ini dijadwalkan main pada pukul 19.00 WIB.

Target kemenangan pastinya telah dipasang Dewa United agar kembali ke jalur positif usai tiga laga terakhir tanpa kemenangan yakni 2 kalah dan 1 seri. Atas hasil minor itu, Tangsel Warrior kini harus terpaku di posisi ke-11 klasemen Liga 1.

Sementara Persib, yang menempati posisi ketiga klasemen, juga akan membidik kemenangan demi segera menapaki puncak klasemen. Pelatih Bojan Hodak akan memplot top skores sementara, David Da Silva agar mendulang gol agar kembali ke jalur positif. 

BACA JUGA:Satgas Anti Mafia Bola Polri : Klub Liga 2 2018 yang Diduga Terlibat Match Fixing Kini Main di Liga 1

Tags : #pss sleman #persib bandung #indomilk arena #iiga 1 #dewa united #barito putera
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Sabtu 18-01-2025,04:00 WIB

Dana Anagata

Terkini