JAKARTA, DISWAY.ID - Daun salam merupakan salah satu bumbu dapur yang sering digunakan untuk masakan.
Daun ini juga bisa digunakan sebagai minuman yang bermanfaat untuk kesehatan.
Seperti teh lainnya, teh daun salam bermanfaat bagi tubuh.
Ahli Gizi terdaftar Jessica Swift, RD, menjelaskan manfaat kesehatan, cara membuat, serta efek samping minum teh daun salam seperti dilansir dari Well And
Apa saja manfaat teh daun salam?
BACA JUGA:8 Manfaat Teh Daun Jambu Biji yang Bisa Mengagetkan Anda, Jarang yang Tahu!
Manfaat Teh Daun Dalam
1. Baik untuk jantung
Manfaat utama dari rutin mengonsumsi teh daun salam adalah baik untuk jantung.
Ini karena kombinasi kuat potasium, antioksidan, dan zat besi.
Kalium sangat penting untuk kesehatan jantung, membantu ritme jantung serta menurunkan tekanan darah, kata Swift.
Antioksidan membantu menurunkan peradangan dengan melindungi tubuh dari radikal bebas dan dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung.
Sedangkan zat besi penting untuk kesehatan jantung karena melindungi terhadap penyakit jantung dan stroke.
Meskipun penelitian lebih lanjut yang secara khusus berfokus pada teh daun salam perlu dilakukan, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Clinical Biochemistry and Nutrition menemukan bahwa satu hingga tiga gram daun salam yang dikonsumsi setiap hari dikaitkan dengan 26 persen penurunan kadar kolesterol.
2. Bisa menurunkan risiko diabetes tipe 2