JAKARTA, DISWAY.ID - Program dari beragam kartu kesejahteraan sosial di era Presiden RI Joko Widodo dipastikan akan program lanjutan oleh pasangan calon nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka jika terpilih di Pemilu 2024.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Komandan Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandon melalui keterangan resminya, Jumat, 18 Januari 2024.
Budisatrio Djiwandon mengatakan bahwa program tersebut akan dilanjutkan oleh pasangan Prabowo-Gibran karena dinilai sebagai warisan yang baik sehingga pantas untuk diteruskan.
BACA JUGA:Relawan Prabowo Salurkan Bantuan 50 Ton Pupuk Murah di Dua Kecamatan Kabupaten Madiun
BACA JUGA:Prabowo Lepas Keberangkatan Kapal RS TNI KRI Radjiman untuk Kirim Bantuan ke Palestina
“Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Prakerja, termasuk Program Keluarga Harapan, dan kartu sakti yang lain itu kan warisan yang baik dari Pak Jokowi. Semua yang baik itu pasti akan dilanjutkan oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran,” ujar Budisatrio Djiwandon.
Tidak hanya itu, bahkan nantinya juga akan ada kartu-kartu untuk program peningkatan kesejahteraan sosial lainnya jika pasangan nomor 02 berhasil terpilih menjadi presiden dan wakil presiden.
Menurutnya, kartu-kartu untuk program peningkatan kesejahteraan sosial tersebut perlu dilakukan karena ituerupakan tujuan untuk menghilangkan kemiskinan yang absolut.
“Nanti akan ditambah KIS Lansia untuk orangtua, Kartu Anak Sehat untuk pencegahan stunting, kartu start-up untuk milenial dan gen Z," kata Budisatrio Djiwandon.
"Itu semua termasuk dalam 8 Program Hasil Terbaik Cepat yang akan dikawal langsung oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran," imbuhnya.