Artinya, “Aku menyengaja sembahyang sunnah tarawih dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai karena Allah swt.”
BACA JUGA:Gus Baha: Jangan Sampai Salat Tarawih Itu Full karena Bisa...
Tata Cara Sholat Tarawih 11 Rakaat Sendiri
Pelafalan niat sholat Tarawih.
Niat di dalam hati ketika takbiratul ihram.
Mengucap takbir ketika takbiratul ihram sambil niat di dalam hati.
Baca ta'awudz dan surat Al-Fatihah. Setelah itu baca salah satu surat pendek Al-Quran.
Rukuk.
Itidal.
Sujud pertama.
Duduk di antara dua sujud.
Sujud kedua.
Duduk istirahat atau duduk sejenak sebelum bangkit untuk mengerjakan rakaat kedua.
Bangkit dari duduk, lalu mengerjakan rakaat kedua dengan gerakan yang sama dengan rakaat pertama.
Salam pada rakaat kedua.
Istighfar dan dianjurkan membaca doa kamilin setelah selesai sholat tarawih.