Jasa Marga Tingkatkan Layanan di Rest Area Dukung Kelancaran Arus Mudik dan Balik

Selasa 02-04-2024,11:17 WIB
Editor : Subroto Dwi Nugroho

Kecukupan air bersih juga dipastikan dengan menambah pasokan air bersih di toilet dan sarana ibadah, penambahan petugas pengatur lalu lintas hingga 141 personil guna mempercepat penanganan rekayasa lalu lintas dan flow kendaraan.

Serta petugas keamanan yang bersiaga selama 24 jam yang membuat pengunjung dapat beristirahat dengan nyaman di rest area. 

Jasa Marga juga mengalihkan fungsi toilet pria menjadi toilet wanita karena antrean panjang cenderung terjadi di toilet wanita dan toilet pria nantinya akan menggunakan toilet fungsional. 

“Kami mengimbau pengguna jalan untuk tidak berlama-lama di rest area, maksimal 30 menit, untuk bisa bergantian dengan pengguna jalan lainnya,” kata Denny Abdurachman.

Kami juga mengimbau pengguna jalan untuk membawa perbekalan maupun dapat melakukan take away makanan di rest area,” tutupnya. 

Jika rest area penuh, kami ingatkan kembali untuk bisa menggunakan rest area berikutnya baik di rest area yang ada di dalam maupun di luar jalan tol yang dekat dengan akses keluar maupun masuk jalan tol serta manfaatkan posko layanan kesehatan di rest area jika memerlukan pengecekan kesehatan saat melakukan perjalanan jauh,” tutup Denny.

(Ayu Novita)

Kategori :