JAKARTA, DISWAY.ID - Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi mengajak masyarakat untuk foto bersama, usai melaksanakan solat IdulFitri di Masjid Istiqlal.
Berdasarkan pantauan Disway.id, Presiden Jokowi yang menggunakan pakaian kemeja lengan panjang bewarna putih, celana panjang dan peci bewarna hitam, keluar dari ruang VVIP bersama istrinya, Iriana Jokowi.
Keduanya pun menuju mobil yang sudah disediakan oleh ajudannya.
BACA JUGA:Pesan Toleransi dan Kasih Sayang: Khutbah Idul Fitri di DPP Partai Golkar
BACA JUGA:Lebaran 2024, Sejumlah Menteri Laksanakan Salat Idul Fitri 1445 H di Masjid Istiqlal
Namun sebelum masuk mobil, sejumlah warga sempat menyerukan nama mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
" Pak Jokowi, Pak Jokowi," seru warga yang hadir di Masjid Istiqlal sambil mengambil video orang nomor satu di Indonesia.
Ketika namanya dipanggil, Presiden Jokowi pun langsung menghadap sumber suara tersebut dan menyapa dengan melambaikan tangannya kepada warga. Bahkan dia juga melebarkan senyumannya itu.
Tak lama kemudian, Presiden Jokowi langsung menyusul istrinya yang sudah berada di dalam mobil dan langsung jalan dengan kecepatan rendah.
Tetapi, selang beberapa meter mobil itu jalan, Presiden Jokowi pun langsung meminta supir untuk menghentikannya dan mengajak warga yang sebelumnya sempat meminta foto bersama.
" Foto pak, foto bareng pak," teriak warga dengan harapan Presiden Jokowi bisa mendengarnya.
BACA JUGA:Airlangga Hartarto Hadiri Salat Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah di Kantor DPP Partai Golkar
BACA JUGA:Tabrak Pedagang Kopi dan Dua Ojol di Pondok Indah, Pengemudi Toyota GT 86 Ditahan
Presiden Jokowi pun langsung mengabulkan permintaan warga tersebut tapi hanya beberapa warga saja yang diterima untuk foto bersama lantaran terhalang oleh Paspampres. Setelah itu, dia langsung pergieninggalkan warga.
Adapun keluarga Presiden Jokowi yang hadir dan melaksanakan solat di Masjid Istiqlal, yaitu Kahiyang Ayu, Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono.