FIFGROUP 35th LOCALICIOUS, Makin Seru di Pesta Kuliner dan Bursa Lowongan Kerja

Kamis 23-05-2024,18:51 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

Dan tidak berhenti sampai di situ, FIFGROUP juga menggalakkan kampanye FIFGROUP Aman Berlalu Lintas (FABL) bertajuk “Prioritaskan Keselamatan di Setiap Perjalanan”, sebagai wujud dukungan perusahaan dalam upaya pencapaian zero fatality dan risiko kecelakaan lalu lintas karyawan dan masyarakat. 

BACA JUGA:Kolaborasi FIFGroup dan GP Ansor, Hadirkan Fasilitas Air Minum Gratis Untuk Masyarakat

BACA JUGA:Kolaborasi FIFGroup dan GP Ansor, Hadirkan Fasilitas Air Minum Gratis Untuk Masyarakat

Dalam kampanye FABL ini, perseroan memiliki kompetisi yang mengajak seluruh karyawan internal FIFGROUP yang berada di jaringan cabang, dengan mengumpulkan video safety riding. 

Video yang sudah terkumpul program ini adalah sebanyak 253 video, atau sebesar 105% dari target sebanyak 241 video. 

Semakin Matang Menciptakan Sumber Daya Berkualitas

Perseroan juga memanfaatkan momen ini untuk meluncurkan logo baru Growing at FIFGROUP, yang merupakan identitas yang dibawa oleh FIFGROUP sebagai employee value proposition-nya. 

Selaras dengan nama tersebut, FIFGROUP menjanjikan karyawannya sebuah kisah pertumbuhan dan perkembangan dalam karir, di mana hal tersebut harapannya bisa membawa setiap individu dapat mengaktualisasi diri menuju versi terbaik dari dirinya masing-masing.

Growing at FIFGROUP memiliki makna sebagai satu frasa pemersatu yang solid dan kuat, dibalut dengan komitmen untuk melangkah dan berlari bersama melewati tantangan dan rintangan di depan. 

BACA JUGA:FIFGroup Jadi Sponsor Platinum IMOS 2022, Manjakan Pengunjung dengan Banyak Promo

BACA JUGA:Pebengkel Muda Binaan Yayasan AHM Dapat Suntikan Dana Senilai Rp 145 Juta dari FIFGROUP

Huruf “W” pada Growing itu sendiri, dihias dengan tanda panah yang melambangkan pertumbuhan, kemajuan serta komitmen terhadap perbaikan terus menerus dan kesuksesan bersama. 

Panahnya yang berjumlah dua pun diartikan sebagai insan FIFGROUP yang selalu kolaboratif.

Arah panah juga digambarkan untuk menguatkan gagasan mengenai bergerak maju bersama menuju pertumbuhan, membimbing seluruh insan FIFGROUP menuju visi misi demi pencapaian berkelanjutan perusahaan.

Informasi Lowongan Kerja di FIFGROUP 35th LOCALICIOUS

Sama seperti tahun lalu, selama festival berlangsung, pengunjung juga bisa menikmati jajanan sambil mampir ke booth Jobfair-Growing at FIFGROUP yang ditujukan bagi jobseeker lulusan sarjana S1 untuk 24 posisi dengan total serapan tenaga kerja lebih dari 500 serapan karyawan.

Kategori :