JAKARTA, DISWAY.ID-- Anggota Komisi VII DPR RI Mulyanto meminta agar BPH Migas ikut dilibatkan dalam mengawasi pendistribusian maupun pengawasan LPG subsidi.
“Kami setuju terkait penambahan volume untuk LPG subsidi. Namun catatan penting jangan sampai volume meningkat tapi larinya kepada pengoplos,” kata angota Fraksi PKS ini saat rapat kerja dengan Menteri ESDM, Rabu 19 Juni 2024. Ia juga melihat banyaknya modus terkait penyelewengan LPG subsidi, salah satunya ialah timbangan tabung yang tak sesuai takaran. BACA JUGA:Anggota Komisi VII DPR RI Kesal Banyak Masyarakat Sulit Dapat LPG 3Kg, Jangan Persulit Rakyat! “Jadi ga bisa sistem distribusi dan pengawsan barang-barang subsidi kaya gini terus. Modus tahun ini meningkat, ada yang timbangannya berkurang, macem-macem” paparnya. Untuk itu, ia meminta Kementerian ESDM untuk turut melibatkan BPH Migas agar pendistribusian LPG subsidi lebih tepat sasaran, bukan hanya Pertamina saja. “Saya baca bahwa Kementerian ESDM memberikan penugasan tunjuk langsung ke Pertamina seperti penyediaan, pendistribusian dan pengawasannya, itu rawan ya,” lanjutnya. “Kami usul harus ditingkatkan, agar BPH Migas dilibatkan untuk gas LPG ini agar semakin hari makin baik distribusinya,” tandas Mulyanto. BACA JUGA:Gudang LPG yang Terbakar di Denpasar Bukan Milik Pertamina, Korban Meninggal 16 Orang Lebih lanjut, ia menyoroti kasus terbakarnya gudang LPG di Ubung Denpasar beberapa waktu hingga menewaskan setidaknya 16 orang. “Sudah lari kepada pengoplos, terbakar meninggal belasan orang, itu yang terjadi di Denpasar, itu nyawa,” katanya.Komisi VII DPR Usul BPH Migas Terlibat Awasi Penyaluran LPG 3 Kg
Kamis 20-06-2024,13:45 WIB
Reporter : Sabrina Hutajulu
Editor : Khomsurijal W
Kategori :
Terkait
Selasa 12-11-2024,13:39 WIB
Pemerintah Tegaskan Penyaluran Pupuk Subsidi Akan Dipermudah
Jumat 08-11-2024,18:39 WIB
Gaet Kementan, Ombudsman Akan Perbaiki Sistem Penyaluran Pupuk Bersubsidi
Rabu 06-11-2024,18:14 WIB
KPU Bekasi Mulai Siapkan Penyaluran Surat Suara Pilkada 2024
Rabu 06-11-2024,17:22 WIB
Awasi Pencari Suaka, Imigrasi Jakarta Pusat Tangkap 5 Pengungsi yang Berulah
Sabtu 02-11-2024,01:48 WIB
DPRD Minta Penerimaan Calon Penghuni Rusun Pasar Rumput Diawasi secara Ketat
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,06:00 WIB
Ridwan Kamil di Tengah Rivalitas Persib-Persija, Ketum The Jakmania Tegaskan Pentingnya Fair Play
Kamis 21-11-2024,07:19 WIB
Mykhaylo Mudryk Ikuti Jejak Christopher Nkunku, Klub Rival Chelsea Bersiaga
Kamis 21-11-2024,06:55 WIB
Sekarang! Klaim Saldo DANA Kaget Terbaru Rp 250.000 Hari ini, Kamis 21 November 2024
Kamis 21-11-2024,09:42 WIB
Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini 21 November 2024, Klaim SG2-Skin Terbaru
Jumat 22-11-2024,04:05 WIB
Datuk ITB
Terkini
Jumat 22-11-2024,05:38 WIB
Soal Anies Dukung Paslon Nomor 3, The Jakmania Tegaskan Dukungan Tidak Berafiliasi Politik
Jumat 22-11-2024,05:31 WIB
Jawaban Tegas Ridwan Kamil Ditantang Pakai Jersey Persija, Siap Dukung Lebih Kuat
Jumat 22-11-2024,05:00 WIB
Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Jumat 22 November 2024
Jumat 22-11-2024,04:18 WIB
Kemenkes Tegas Atur Soal Penggunaan Antibiotik: Bisa Pengaruhi Akreditasi RS
Jumat 22-11-2024,04:05 WIB