Liarnya Spekulasi Soal Masa depan Shin Tae-yong Bikin PSSI Mumet, Erick Thohir Minta Coach Shin 'Rehat'

Rabu 26-06-2024,13:44 WIB
Reporter : Dimas Chandra Permana
Editor : Dimas Chandra Permana

Bersama timnas Indonesia U-20 sejak 1 Januari 2020 sampai 6 Juli 2023, dia mengoleksi 29 pertandingan dengan 11 kemenangan, 7 kali imbang dan 11 kali kalah. Skor rata-rata kemenangan timnas U-20 mencapai 37,93 persen.

Kemudian bersama timnas U-23, rekor kemenangan Shin Tae-yong tembus 50,00 persen. Hal tersebut berdasarkan dari 10 pertandingan ia meraih 5 kemenangan, sekali imbang dan 4 kali kalah.

Dan bersama skuad senior timnas Indonesia, rekor kemenangan Shin Tae-yong tembus 51,52 persen. Perolehan itu berdasarkan dari statistik 33 pertandingan ia mengoleksi 17 kemenangan, 8 kali imbang dan 8 kali kalah.

Pencapaian Indonesia yang ditukangi Coach Shin memang tiada duanya. Sulit membayangkan, apakah ada pelatih lain yang bisa menyamai rekornya?

Harapan terbesar masyarakat Indonesia saat ini adalah Shin Tae-yong mau memperpanjang kontrak baru bersama PSSI.

Pasalnya kabar terbaru yang sedang ramai diperbincangkan sang "Rubah Lapangan" di masanya itu, akan kembali melatih timnas senior Korea Selatan.

Kategori :