Resmi Ditinggal Kim Pan-gon, FAM Langsung Tunjuk Pau Marti Vicente Jadi Arsitek Baru Timnas Malaysia

Selasa 16-07-2024,14:59 WIB
Reporter : Risto Risanto
Editor : Risto Risanto

JAKARTA, DISWAY.ID - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) telah resmi ditinggal oleh Kim Pan-gon setelah memutuskan mundur dari kursi pelatih pada Selasa, 16 Juli 2024.

Keputusan Kim Pan-gon untuk mundur sebagai pelatih Timnas Malaysia terbilang cukup mendadak.

Padahal, pelatih asal Korea Selatan itu masih terikat kontrak hingga Desember 2025 bersama Timnas Malaysia.

Namun diduga karena ada rasa kecurigaan dengan FAM, akhirnya Kim Pan-gon memutuskan untu cabut dari Harimau Malaya.

BACA JUGA:Gawat! Disiram Air Keras, Bintang Timnas Malaysia, Faisal Alim Terancam Pensiun Dini

Mundurnya Kim Pan-gon telah resmi dikonfirmasi oleh Wakil Presiden FAM, Datuk Wira Mohd Yusoff Haji Mahadi.

"Sebagai informasi, Pan Gon telah bertemu dengan manajemen FAM untuk menyampaikan keinginannya memperpendek durasi kontrak," katanya.

MALAYSIA LANGSUNG TUNJUK PAU MARTI VICENTE

Malaysia langsung memilih Pau Marti Vicente sebagai pengganti sementara posisi pelatih pasca ditinggal Kim Pan-gon.

BACA JUGA:Pengakuan Akhmad Fadli Alami Autoimun Sejak Vaksin Covid-19 Pfizer: Ketahuannya Oleh Dokter Malaysia

Diketahui Pau Marti Vicente sendiri merupakan asisten pelatih di dalam staf kepelatihan Kim Pan-gon.

Sementara itu Pau Marti Vicente dibantu oleh asisten lainnya yakni Elavarasan plus beberapa pelatih asal Korea Selatan yang ditugaskan bantu Kim Pan-gon sebelumnya.

Nama dari asisten pelatih itu sendiri adalah Park Bobae, serta Cho Junho (pelatih kiper) dan Park Jihyeon (pelatih kebugaran), dan Lim Jaehun (analis performa).

"Yang pasti tugas pertama Pau Marti sebagai penjabat pelatih kepala Harimau Malaya adalah memimpin tim untuk kompetisi Pestabola Merdeka 2024 yang akan berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil pada bulan September ini dengan diikuti tiga tim lainnya yaitu Tajikistan, Lebanon, dan Filipina," ungkap Datuk Wira.

BACA JUGA:Pengakuan Akhmad Fadli Alami Autoimun Sejak Vaksin Covid-19 Pfizer: Ketahuannya Oleh Dokter Malaysia

Kategori :