Pecah Rekor Baru! LRT Jabodebek Tembus 2 Juta Penumpang pada Bulan Juli 2024

Jumat 02-08-2024,09:49 WIB
Reporter : Sabrina Hutajulu
Editor : Subroto Dwi Nugroho

 

JAKARTA, DISWAY.ID -- LRT Jabodebek mencatatkan pencapaian luar biasa pada bulan Juli 2024 dengan total volume pengguna mencapai 2.027.272 orang.

Angka ini merupakan rekor baru jumlah pengguna terbanyak dalam satu bulan sejak LRT Jabodebek mulai beroperasi pada 28 Agustus 2023 lalu.

Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardojo menyebut, bahwasanya pertumbuhan pengguna bulan Juli dibandingkan bulan Juni 2024 mengalami kenaikan signifikan sebesar 17 persen. 

BACA JUGA:Cek Jadwal Keberangkatan KA Blambangan Ekspres Rute Stasiun Pasar Senen-Ketapang

BACA JUGA:Situs Website Daycare Wensen School Kini Tak Bisa Diakses, Warga Sebut Sering Bikin Macet

Peningkatan ini menunjukkan tingginya antusiasme dan kepercayaan masyarakat terhadap layanan LRT Jabodebek.

Secara rinci, rata-rata jumlah pengguna pada hari kerja (weekday) mencapai 75.694 orang.

Sementara rata-rata jumlah pengguna pada akhir pekan (weekend) mencapai 35.789 orang. 

Jumlah ini tidak hanya menggambarkan lonjakan pengguna harian, namun juga mencerminkan preferensi masyarakat yang semakin memilih LRT Jabodebek sebagai moda transportasi utama.

Baik untuk aktivitas sehari-hari maupun saat akhir pekan.

BACA JUGA:KPU DKI Jakarta Koordinasi dengan Dinkes untuk Penunjukan Rumah Sakit Tes Kesehatan Calon Gubernur

BACA JUGA:Pernah Pamer Starbucks Depan Ka'bah, Zita Anjani Ngaku Siap Tutup Produk Pro Israel di Seluruh Indonesia

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat atas kepercayaan dan dukungannya terhadap LRT Jabodebek. Pencapaian ini tidak lepas dari peran aktif seluruh pengguna yang setia menggunakan layanan LRT Jabodebek,” ujarnya Jumat 2 Agustus 2024.

LRT Jabodebek berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik kepada seluruh pengguna. 

Kategori :