Viral Pemotor Wanita yang Masuk Jalan Tol di Pademangan Ternyata Depresi Sejak Orangtuanya Meninggal

Kamis 08-08-2024,13:57 WIB
Reporter : Cahyono
Editor : Marieska Harya Virdhani

JAKARTA, DISWAY.ID - Viral di media sosial seorang wanita mengendarai sepeda motor masuk ke Jalan Tol Ir. Wiyoto Wiyono di Pademangan, Jakarta Utara.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @jakut.info terlihat seorang wanita mengendarai motor matic warna hitam berkendara di jalan tol.

Dalam keterangan video tertulis, wanita pemotor itu masuk jalan tol pada Minggu, 4 Agustus 2024, sekira pukul 12.10 WIB.

BACA JUGA:Audrey Davis Mengaku Video Syur yang Viral Memang Dirinya

Pemotor wanita yang mengenakan celana jins dan tas ransel itu tampak tak mengenakan helm saat berkendara.

Dengan kecepatan tinggi pemotor wanita itu terlihat menyalip mobil-mobil di jalan tol arah Bandara Soekarno Hatta.

Belakangan diketahui, pemotor wanita itu tengah mengalami depresi.

BACA JUGA:Viral Aksi Heroik Sopir Taksi Tolong Rekannya yang Sakit di Tengah Jalan, Warganet: Sehat-Sehat Orang Baik

Hal itu diungkapkan oleh paman dari si wanita tersebut.

Setelah video itu viral, paman si pemotor wanita, Syarifudin pun mencari keberadaan ponakannya yang diketahui bernama Rini Indriani (28).

Dia mendatangi petugas pelayanan, pengawasan, dan perlindungan sosial (P3S) di kawasan Pademangan, Jakarta Utara.

BACA JUGA:Viral Tawuran Pelajar yang Serang Lawan dengan Penggaris Besi, Polisi Tangkap Belasan Pelaku!

Syarifudin mengungkapkan, jika ponakannya tersebut sedang mengalami depresi semenjak orangtuanya meninggal.

"(Depresi) dari beberapa bulan aja, karena kan udah almarhum orangtuanya, udah meninggal," kata Syarifudin di Pos Polantas Bintang Mas, Pademangan, dikutip Kamis, 8 Agustus 2024.

Kata Syarifudin, Rini sudah hilang sejak hari Minggu, 4 Agustus 2024, pukul 10.30 WIB.

Kategori :