JAKARTA, DISWAY.ID - Kenapa Erick Thohir mau carter pesawat untuk Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026, apakah manjakan Shin Tae-yong?.
Ketua Umum PSSI itu membantah bahwa ada keinginan untuk memanjakan Shin Tae-yong atau menunjukkan 'flexing' dengan menyarter pesawat untuk Timnas Indonesia.
Sebaliknya, Erick Thohir menilai carterpesawat menjadi suatu keharusan yang dijalankan demi menunjang kenyamanan serta keamanan para awak Skuad Garuda.
Dengan maksud untuk menampilkan kekuatan terbaik, Erick Thohir memutuskan untuk carter pesawat daripada naik peswat komersial biasa.
BACA JUGA:Nama Erick Thohir Terseret Kasus Dugaan Korupsi DJKA, KPK: Berpeluang Untuk Diperiksa
Alasan lainnya yakni carter pesawat akan sangat membantu skuada asuhan STY karena memangkas waktu yang cukup padat antar setiap pertandingan.
Diketahui jarak atau jeda pertandingan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia hanya selang 3-4 hari.
Jadi jika tidak carter pesawat sendiri dan ikut jadwal pesawat komersial, berpotensi sangat banyak waktu yang terbuang sia-sia.
"Contoh ketika nanti timnas Indonesia melawan China dan Bahrain, itu jarak tempuhnya cukup menarik dan tentu meletihkan, ketika timnas harus terbang dari Jakarta ke Bahrain," papar Erick Thohir.
BACA JUGA:Marselino Ferdinan Resmi Gabung Oxford United, Klub Milik Erick Thohir dan Anindya Bakri
"Lalu malemnya harus tanding langsung berangkat ke China, udaranya dingin sekali. Bahrain tidak sedingin udara di China," tambahnya.
Dan ditegaskan lagi oleh Erick Thohir carter pesawat yang dilakukan PSSI bukan semata-mata memanjakan Shin Tae-yong atau pemain saja, tapi memang fasilitas yang harus diberi agar membuat nyaman dan aman skuad Timnas Indonesia.
"Ini bukan memanjakan coach Shin atau pemain, ini keharusan mempersiapkan pemainm, bukan kemewahan karena tidak semua perjalanan timnas mewah," tegas Erick Thohir.
Harapan Erick Thohir dengan fasilitas terbaik yang diberikan dapat membuat performa Skuad Garuda semakin apik di atas lapangan.