Ternyata potensi besar Kadek Arel tercium oleh Indra Sjafri untuk membela timnas Indonesia.
Kadek masuk dalam skuad utama timnas Indonesia di ajang besar seperti kualifikasi Piala Asia U-20.
Belum lama ini ia sukses membawa Garuda Merah Putih juara di ajang AFF U-19 bersama Jens Raven.
Di final, Timnas Indonesia sukses mengalahkan Thailand yang menjadi tuan rumah di ajang tersebut.
BACA JUGA:Piala AFF 2024 Resmi Diundur ke Januari 2025
Kini di jantung pertahanan timnas Indonesia U-20, Kadek Arel bermain dominan bersama Gwijangge dan Meshaal Hamzah.
Di laga perdana melawan Argentina, Kadek Arel sukses mencetak gol penyama kedudukan di babak kedua pada menit 79'.
Indonesia mengunci kemenangan setelah mendapat hadiah penalti usai kiper Tim Tango, Cuffia, menjatuhkan Muhammad Ragil.
Maouri Simon yang maju sebagai eksekutor mampu mengecoh Cuffia yang meloncat ke arah kanannya, sedang bola meluncur ke tiang kiri kiper.
BACA JUGA:Strategi Nova Ariyanto Untuk Timnas Indonesia U-17 di Laga Kedua Uji Coba Lawan India U-17 Malam Ini
Gol yang dicetak oleh Kadek Arel terbukti membangkitkan semangat juang pemain timnas Indonesia sehingga meraih kemenangan perdana dari tim tangguh seperti Argentina.
Untuk pertandingan selanjutnya Timnas Indonesia akan menantang Thailand, negara tetangga yang seharusnya tak asing bagi Indra Sjafri.