Link Cetak Kartu Ujian SKD CPNS 2024, Bisa Akses Melalui sscasn.bkn.go.id

Rabu 09-10-2024,15:59 WIB
Reporter : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, DISWAY.ID - Bagi para CPNS 2024 sudah mendapat cetak kartu ujian SKD pada Rabu, 9 Oktober 2024.

Sesuai dengan informasi yang dibagikan oleh media sosial @bkngoidofficial, untuk cara cetak kartu ujian SKD bisa dilakukan secara daring/online sampai tanggal 15 Oktober 2024.

Selain itu, masing-masing instansi juga akan mengumumkan kapan peserta CPNS ini bisa mencetak kartu ujian SKD.

BACA JUGA:Ini Ketentuan Pakaian Tes SKD CPNS 2024 untuk Peserta Wanita dan Pria, Jangan Salah Kostum

"Penjadwalan SKD Seleksi CPNS 2024 masih terus berlangsung di minggu ini. Jadi sobat BKN dapat mencetak kartu ujian saat instansi mengumumkan titik lokasi dan jadwal sesi masing-masing peserta," demikian keterangan BKN.

Dengan demikian, pelamar CPNS 2024 bisa cetak kartu ujian SKD CPNS 2024 ini saat pengumuman jadwal yang dirilis oleh masing-masing instansi, yaitu dimulai dari tanggal 9 hingga 15 Oktober 2024.

Lantas, seperti apa langkah-langkah untuk cetak kartu ujian SKD CPNS 2024? Simak penjelasannya di bawah ini.

Link Cetak Kartu Ujian SKD CPNS 2024

Sesuai aturan dari Buku Pendaftaran CPNS 2024, cetak kartu ujian SKD ini dapat dilakukan secara online lewat SSCASN masing-masing pendaftar.

BACA JUGA:Cara Cek Jadwal SKD CPNS Kemenkumham 2024 Hari ini

Untuk mencetaknya, pelamar bisa mengakses link berikut ini:

https://sscasn.bkn.go.id/

Cara Unduh Kartu Ujian SKD CPNS 2024

  • Buka portal resmi SSCASN 
  • Kemudian login dengan username dan password yang sudah dibuat
  • Pilih menu "Cetak Kartu Ujian"
  • Kemudian akan tampil Kartu Peserta Ujian Seleksi CASN 2024
  • Setelah itu, pelamar bisa mencetak kartu ujian.

BACA JUGA:Cara Cek Jadwal dan Lokasi SKD CPNS 2024, Jangan Sampai Salah!

Sementara itu, berdasarkan jadwal yang ditetapkan Badan Kepegawaian Negara (BKN), pelaksanaan SKD CPNS 2024 alan berlangsung mulai tanggal 16 Oktober-14 November 2024.

Kategori :