JAKARTA, DISWAY.ID - Wanita berinisial TS (57) diduga diperkosa pria berinisial H di dalam rumah kawasan Bekasi.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan H diduga masuk ke rumah korban dengan mengendap-endap melalui jendela.
BACA JUGA:Dugaan Penipuan WO di Bekasi, Polisi Segera Panggil Pemilik
Diungkapkannya, kejadian terjadi pada Senin 14 Oktober 2024.
"Telah terjadi pemerkosaan, dilaporkan Ke Polda Metro Jaya Hari Senin Tanggal 14 Oktober 2024 Pukul 15.26 WIB," katanya kepada awak media, Selasa 15 Oktober 2024.
BACA JUGA:7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bekasi, Dukung Garuda Raih Kemenangan
Dijelaskannya, kejadian berawal saat pelaku masuk ke dalam rumah korban dengan cara membuka jendela dan mematikan lampu.
Lalu, ketika korban keluar dari kamar untuk menyalakan lampu, tiba-tiba pelaku datang langsung membekap mulut korban menggunakan kain.
BACA JUGA:Protes Warga Kota Bekasi Datanya Dicatut untuk Salah Satu Parpol di Pilkada 2024
"Mendorong tubuh korban masuk ke dalam kamar, mengancam korban menggunakan pisau dapur, menarik baju daster korban hingga robek, membuka paksa celana dalam korban, kemudian menyetubuhi korban secara paksa," jelasnya.
Disebutkannya, kasus ini ditangani Polres Metro Bekasi Kota untuk ditindaklanjuti.
BACA JUGA:Trans Wibawa Mukti Segera Hadir di Kabupaten Bekasi, Pembayaran Cashless