Ini Cara McDonald’s Indonesia dan Rumah Baca Zhaffa Tingkatkan Literasi Baca Tulis pada Anak

Senin 26-05-2025,20:46 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

Sebagai bentuk dukungan nyata, McDonald’s Indonesia turut menyerahkan donasi 100 buku cerita bergambar yang disesuaikan dengan usia dan minat anak-anak di Rumah Baca Zhaffa. 

Buku-buku ini diharapkan dapat menjadi jendela pembuka dunia baru yang penuh warna, nilai, dan imajinasi.

“Kegiatan ini menjadi cerminan komitmen McDonald’s Indonesia untuk terus hadir, tidak hanya sebagai tempat bersantap pilihan keluarga Indonesia, tetapi juga sebagai mitra komunitas dalam menciptakan ruang tumbuh yang lebih baik bagi anak-anak melalui literasi. 

“Kami berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan budaya membaca di rumah, dimulai dari hal sederhana seperti membacakan cerita sebelum tidur. Sebab, buku tak hanya dibaca, tetapi juga diwariskan—satu halaman, satu harapan,” tutup Meta.

Kategori :