RESMI! Bayern Munich Rekrut Luis Diaz dari Liverpool

Rabu 30-07-2025,19:04 WIB
Reporter : Subroto Dwi Nugroho
Editor : Subroto Dwi Nugroho

Di Bayern, Luis Diaz langsung bergabung dalam sesi latihan bersama kapten Manuel Neuer dan para pemain lainnya.

Sebelum berkarier di Eropa, Diaz memulai langkahnya di Barranquilla FC dan meraih kesuksesan lokal bersama Atletico Junior.

BACA JUGA:Hasil Final AFF U-23 2025: Timnas Indonesia Keok dari Vietnam di SUGBK

BACA JUGA:Bikin Heboh Arsenal, Wonderkid The Gunners Ini Jadi Incaran Real Madrid

Bersama Porto, dia mencetak 41 gol dalam 125 laga, serta meraih dua gelar Liga Portugal dan trofi domestik.

Untuk timnas Kolombia, Diaz sudah mengoleksi 64 caps dan 19 gol sejak debutnya pada 2018, termasuk menjadi top skor Copa America 2021.

Kehadiran Luis Diaz diperkirakan akan memperkuat sektor sayap Bayern, sekaligus memberi pelatih Vincent Kompany opsi ofensif yang dinamis jelang musim baru Bundesliga dan Liga Champions.

Jual Luis Diaz dengan Harga Tinggi, Liverpool Tunjukkan Kelas dan Ketegasan Strategi Transfer

Penjualan Luis Diaz ke Bayern Munich senilai 65 juta poundsterling menjadi bukti lain dari kemampuan Liverpool dalam menjalankan strategi transfer yang tajam dan efektif.

BACA JUGA:Darwin Nunez Menuju Napoli: Tawaran Rp1 Triliun, Conte Jadi Faktor Kunci

BACA JUGA:Sesko-Gyokeres: Klausul, Takdir dan Peluang Emas Bagi Manchester United

Di bawah arahan Fenway Sports Group (FSG), klub kembali membuktikan diri sebagai ahli negosiasi dan pengambil keputusan rasional di tengah pasar yang makin mahal dan kompetitif.

Awalnya, Diaz bukan termasuk pemain yang direncanakan untuk dijual pada bursa transfer musim panas 2025.

Ia masih menjadi bagian penting dari lini serang Liverpool, terutama setelah musim sukses yang ditutup dengan gelar Premier League.

Namun, saat Bayern datang dengan tawaran besar, Liverpool melihat ini sebagai peluang yang tak bisa diabaikan.

Sinyal kepergian Luis Diaz sebenarnya sudah muncul sejak lama. Perwakilannya telah berulang kali meminta perpanjangan kontrak dengan kenaikan gaji signifikan, konon mencapai lebih dari 10 juta poundsterling per tahun.

BACA JUGA:Ayo Garuda Muda! Saatnya Tuntaskan Dendam Final Piala AFF U-23 Atas Vietnam

Kategori :