ASUS Pertegas Standar Industri Melalui ‘No.1 Quality & Service ASUS’ di Seluruh Lini

Senin 19-01-2026,17:05 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

3. Tes Suhu Tinggi (High Temperature):

Menguji ketahanan terhadap iklim panas ekstrem melalui prosedur High Temperature Storage (hingga 71°C).

Tes ini memastikan material sasis tidak melengkung (warping) dan komponen kritis seperti baterai serta panel layar tetap aman meskipun perangkat tertinggal di dalam bagasi mobil yang terparkir di bawah terik matahari.

BACA JUGA:Ini Kriteria Penerima Bansos Januari 2026 Sesuai DTSEN, Lengkap Cara Cek Desil

BACA JUGA:Kini Giliran Yamaha Lexi LX 155 Punya Warna Baru, Harga Mulai Rp27 Jutaan

4. Tes Suhu Rendah (Low Temperature):

Unit diuji pada suhu ekstrem -25°C hingga -33°C selama 7 hari. Pengujian ini menjamin sasis tidak menjadi getas/retak.

Khusus pada model dengan ASUS Lumina OLED, layar tetap mampu memberikan respon visual yang instan tanpa gangguan 'ghosting' yang umum terjadi pada layar LCD konvensional di suhu dingin.

5. Tes Ketinggian (Altitude Test):

Mensimulasikan tekanan udara rendah (hingga 572 hPa) yang setara dengan ketinggian 15.000 kaki. Pengujian ini memvalidasi bahwa sistem pendingin tetap mampu bekerja secara efisien meski dalam kondisi udara tipis, serta memastikan seluruh komponen elektronik beroperasi normal tanpa kegagalan akibat perubahan tekanan udara yang drastis.

Perlindungan Komprehensif: Upgrade Garansi dan Layanan Premium Baru

Memasuki tahun 2026, ASUS secara resmi meningkatkan standar layanan purna jualnya melalui program perlindungan yang lebih luas.

Setiap pembelian laptop ASUS kini sudah dilengkapi dengan jaminan garansi internasional serta Accidental Damage Protection (ADP) atau yang dikenal sebagai ASUS VIP Perfect Warranty.

BACA JUGA:Doa Bulan Syaban 2026 Bahasa Arab dan Latin Lengkap Artinya, Yuk Umat Muslim Amalkan!

BACA JUGA:Cara Nonton Indonesia Masters 2026 di TV RCTI dan Vision+, Cek Jadwal Siaran dan Link Live Streaming

ADP adalah asuransi perlindungan terhadap kerusakan yang disebabkan oleh kelalaian pengguna, mencakup insiden seperti tumpahan air, layar pecah, hingga kecelakaan lainnya, dengan biaya jasa servis sebesar Rp 0 alias gratis. 

Berikut adalah rincian ketentuan upgrade garansi terbaru dari ASUS:

  • Zenbook, Vivobook S, Vivobook Flip, dan ProArt: Mendapatkan 3 Tahun Garansi Internasional dan 3 Tahun ADP dari sebelumnya 1 Tahun ADP.
  • ROG, TUF Gaming, ASUS Gaming, dan Vivobook Classic/Go: Mendapatkan 2 Tahun Garansi Internasional dan 2 Tahun ADP dari sebelumnya 1 Tahun ADP.
  • Aksesoris: 1 Tahun garansi dengan penggantian 100% untuk kendala fungsional dengan syarat dan ketentuan yang berlaku (kecuali backpack).
  • Lini Desktop & All-in-One (AiO):
  1. ROG Desktop: 3 Tahun On-Site Service lokal + 1 Tahun ADP.
  2. TUF Desktop: 2 Tahun On-Site Service lokal + 1 Tahun ADP.
  3. AiO: 2 Tahun On-Site Service lokal + 1 Tahun ADP.
Kategori :