4. Pendaftar lulusan D4/S1 langsung S3 wajib memiliki LoA Unconditional dan memenuhi seluruh syarat jenjang S3.
5. Pendaftar lulusan S2 tidak dapat mendaftar pada jenjang yang sama, demikian pula lulusan S3 juga tidak dapat kembali mendaftar di jenjang doktoral.
6. Pendaftar S3 diutamakan memiliki surat pernyataan promotor dan menyetujui pendidikan di dalam/luar negeri dan surat keterangan kesesuaian bidang riset.
7. Pendaftar yang merupakan lulusan perguruan tinggi luar negeri harus melakukan penyetaraan nilai ijazah dan IPK lewat Kemdiktisaintek.
8. Pendaftar yang sedang menempuh pendidikan studi on going bisa mendaftar asalkan mendaftar di prodi dan kampus berbeda dan harus siap mengundurkan diri dari kampus on going.
9. Pendaftar yang pernah menempuh studi namun tidak selesai pada program magister, doktor, dokter spesialis, dan dokter subspesialis baik di perguruan tinggi dalam negeri maupun luar negeri dapat mendaftar di jenjang studi yang sama dengan melampirkan surat pemberhentian/sejenisnya.
10. Pendaftar melampirkan surat rekomendasi yang ditandatangani paling lama 1 tahun di bulan yang sama dengan waktu pendaftaran beasiswa. Surat rekomendasi juga dapat disampaikan dengan online form atau offline form.
11. Pendaftar yang merupakan CPNS/PNS wajib melampirkan surat usulan saat mendaftar.
12. Pendaftar yang merupakan CPNS dari sekolah kedinasan wajib melampirkan surat keterangan dari lembaga/kementerian atau menaungi.
13. Pendaftar yang berstatus Polri harus melampirkan surat usulan yang ditujukan kepada LPDP minimal ditandatangani oleh SDM di Mabes Polri.
14. Studi lebih dari satu kampus diperbolehkan dengan syarat LoA Unconditional dikeluarkan satu kampus yang masuk ke tujuan beasiswa, pendanaan LPDP hanya diberikan ke kampus tujuan, dan gelar hanya diberikan satu kampus yang menerbitkan LoA.
15. Menyetujui surat pernyataan yang telah disediakan pada aplikasi pendaftaran beasiswa LPDP.
16. Menulis profil diri termasuk riwayat pendidikan.
17. Menulis personal statement.
18. Menulis komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi dan rencana kontribusi di Indonesia.
19. Menulis Proposal Penelitian bagi pendaftar jenjang pendidikan doktor.