Seniman Disabilitas Uda Faisal Gambarkan Sosok Diri sebagai Joker di Pameran Warna Warna, Ini Maknanya

Seniman Disabilitas Uda Faisal Gambarkan Sosok Diri sebagai Joker di Pameran Warna Warna, Ini Maknanya

Lukisan Uda Faisal di Pameran Warna Warna.-Sabrina Hutajulu-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Pameran Warna-Warna Vol. II kembali digelar di Dia.Lo.Gue, Kemang, Jakarta Selatan dengan menghadirkan karya-karya para seniman disabilitas.

Salah satu penyandang disabilitas, Uda Faisal, menggambarkan bagaimana proses ia berpartisipasi pada pameran ini melalui lukisan diri dan karakter Joker.

Joker sendiri merupakan karakter antagonis yang sangat ikonik sebagai simbol ketidakstabilan mental.

BACA JUGA:Sambut HUT RI Ke-79, KAI Percantik Tampilan Kereta Api dan Stasiun

"Saya punya ide untuk menggambar diri saya sendiri, setengah sebagai Joker, setengah sebagai saya sendiri," ungkap Faisal di Jakarta, 14 Agustus 2024.

Menurut Uda Faisal, penyandang disabilitas memiliki gemuruh pada mental lantaran selama ini masih mengalami diskriminasi, bahkan tidak dianggap ada.

"Saya pikir ini juga salah satunya isu disabilitas atau lebih tepatnya disabilitas mental. Buat saya sendiri sebagai pengguna kursi roda, juga mungkin siapa pun, mental kita juga bisa mengalami itu semua."

Namun, pada karya ini, ia berkolaborasi dengan kurator terkemuka, seperti Agung Hujatnikajennong, mendapatkan beragam masukan.

Oleh para pelukis senior, ia mendapatkan saran untuk membuat dua lukisan, yakni lukisan dirinya di atas kursi roda bersama dan sosok yang sama dengan wajah joker.

"Pak Tarko lebih luas lagi idenya. Tidak harus setengah, jadi dibuat saja dua lukisan dengan joker satu. Saya sebagai joker dan saya sebagai diri sendiri menjadi cerminan," bebernya.

BACA JUGA:Masinis Indonesia Siap Operasikan Kereta Cepat, KAI: Kado Spesial Jelang HUT RI

Sehingga, karya tersebut dapat diartikan menjadi Faisal yang mengalami diskriminasi, diremehkan, dan dianggap tidak ada.

"Saya menangkap kursi roda di sini bahwa isu disabilitas harus tetap dikampanyekan di karya-karya pribadi saya," tambahnya.

Selain itu, ia menilai karakter Joker tersebut memiliki dendam untuk membawanya lebih mandiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads