Lamine Yamal Dibandingkan dengan Messi, Aguero: Ingat, Harus Buktikan Dulu!
Lamine Yamal akan memakai nomor punggung 10 untuk musim depan-@FCBarcelona-X
JAKARTA, DISWAY.ID - Barcelona kembali menjadi sorotan setelah Lamine Yamal, bintang muda lulusan akademi La Masia, berhasil menembus tim utama sejak usia 15 tahun.
Kini, pada usia 18 tahun, Yamal tak hanya menjadi andalan di klub, tetapi juga di tim nasional Spanyol.
Bahkan Lamine yYmal jadi pewaris nomor punggung ikonik “10” yang pernah dikenakan oleh legenda seperti Lionel Messi, Ronaldinho, hingga Diego Maradona.
Lamine Yamal dan Tekanan Nomor 10 Barcelona
Setelah mencetak sejarah dengan menjuarai La Liga dan EURO U-17, Lamine Yamal disebut-sebut sebagai penerus kejayaan Lionel Messi.
Akan tetapi mantan striker Barcelona, Sergio Aguero, mengingatkan bahwa nomor punggung 10 membawa beban simbolis besar yang tidak bisa disamakan begitu saja dengan Messi.
"Saya pikir Lamine pantas mendapatkan nomor 10. Ia sudah menunjukkan karakter dan keterampilan luar biasa untuk pemain seusianya. Dia tampil hebat baik di Barcelona maupun di tim nasional,” ujar Aguero kepada Stake.com.
Meski demikian, Aguero juga menegaskan pentingnya membiarkan Yamal menempuh jalannya sendiri.
BACA JUGA:PENGUMUMAN! Lamine Yamal Resmi Sandang Nomor 10 Barcelona, Pewaris Tahta Messi
"Leo (Messi) punya jalur karier yang unik. Dia adalah yang terbaik sepanjang masa di Barcelona. Membandingkan Lamine dengan Messi justru bisa membebani. Biarkan dia berkembang sesuai potensinya sendiri,” tambahnya.
Fokus dan Konsistensi Jadi Kunci Karier Yamal
Meski digadang-gadang sebagai superstar kidal masa depan, Yamal tetap tenang menghadapi sorotan media dan ekspektasi publik.
Barcelona pun diketahui menerapkan pendekatan hati-hati dalam mengelola perkembangan sang pemain muda agar terhindar dari cedera maupun tekanan berlebihan.
Namun, untuk benar-benar menyamai atau bahkan mendekati pencapaian Messi, Yamal harus membuktikan konsistensi di level tertinggi dalam jangka panjang.
Tantangan terbesar bagi pemain muda sepertinya bukan hanya soal bakat, tetapi juga daya tahan mental dan fisik di tengah ekspektasi publik dan kompetisi elit.
Lamine Yamal Siap Tulis Sejarah Baru di Barcelona
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: