Megawati menyebut, seharusnya para ibu-ibu di Indonesia bisa punya banyak cara dalam memasak dan tidak hanya menggoreng saja.
BACA JUGA:Isu Anies-Puan, Buzzer Dua Kubu Berseberangan Bakal Berpelukan
BACA JUGA:Unggahan Ariel NOAH dan Luna Maya Dirangkul Bareng Bikin Heboh, Aming: Jodoh Pasti Bertemu!
Dikatakannya, dengan banyaknya antrean minyak goreng justru lebih memperlihatkan para ibu-ibu tidak bisa memasak makanan dengan olahan yang lain.
Padahal, menrutnya beberapa makanan bisa saja diolah dengan cara direbus atau dikukus.
"Saya sampai ke ngelus dada, bukan urusan masalah enggak ada atau mahalnya minyak goreng. Saya itu sampai mikir... jadi tiap hari ibu-ibu itu apakah hanya menggoreng? Sampai begitu rebutannya?," ucap Megawati dalam salah satu webinar online pada Kamis (17/3/2022).