Tiongkok Bakalan Suplai Komponen Pesawat ke Rusia Setelah Diembargo Eropa dan Amerika

Jumat 17-06-2022,21:26 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

JAKARTA, DISWAY.ID – Tiongkok bakalan suplai komponen pesawat ke Rusia setelah diembargo Eropa dan Amerika beberapa waktu lalu.

Kesiapan Tiongkok dalam suplai komponen pesawat ke Rusia diungkapkan oleh Duta Besar Tiongkok untuk Rusia.

“Tiongkok bakalan suplai komponen pesawat ke Rusia tanpa ada batasan apapun,” jelas Zhang Hanhui.

BACA JUGA:Iko Uwais Datangi Polrestro Bekasi Kota Penuhi Panggilan Kasus Dugaan Penganiayaan

BACA JUGA:Pemilu 2024: KPU Jakbar Tak Punya Gudang Penyimpanan Surat dan Kotak Suara yang Layak

Masih dengan Zhang Hanhui, kami siap memasok komponen pesawat ke Rusia, dan kami telah menjalin kerja sama seperti itu.

Maskapai penerbangan kami saat ini menangani masalah komponen pesawat dan pihak Rusia mempunyai jalur khusus dari kami.

“Tidak ada batasan apapun dari pihak Tiongkok terkait dengan suplai komponen pesawat,” tambah Zhang Hanhui

Pada tanggal 26 Februari, Uni Eropa melarang penjualan dan pasokan, termasuk penyewaan, pesawat dan komponennya untuk maskapai penerbangan Rusia.

BACA JUGA:Fujian Kapal Perang Terbesar Tiongkok Diluncurkan, Bikin Amerika Makin Ciut

BACA JUGA:Buah Ceri Beracun untuk Pasukan Rusia, Walikota: Bentuk Perlawanan Petani Ukraina

Selain itu juga pelarangan penyediaan layanan asuransi dan reasuransi untuk pesawatnya, serta perbaikan.

Dilansir dari tass.com, akan tetapi pihak Rusia menanggapi larangan tersebut dengan mengambil sejumlah tindakan, terutama mengizinkan operator lokal untuk terus mengeksploitasi pesawat yang disewa atau disewa dari perusahaan asing.

Diberitakan sebelumnya bahwa berbagai pesawat komersial Rusia terancam tak bisa terbang dampak embargo Eropa dan Amerika terkait spare parts.

Hal tersebut diungkapkan oleh pejabat Eropa yang memperingatkan bahwa pesawat komersial Rusia terancam tak bisa terbang khususnya pesawat buatan Barat dan Amerika.

Kategori :