Bharad E Tidak Meminta Peran Penganti Rekonstruksi Penembakan Brigadir J, Kuasa Hukum: Klien Kami Konsisten

Kamis 01-09-2022,20:41 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

BACA JUGA:Putri Candrawathi Kenapa Belum Ditahan? Komjen Agung Budi Buat Pengakuan, Oh Ternyata...

Terkait dengan pemeriksaan konforntir Bharada E dengan Putri Candrawathi, pihak LPSK mengungkapkan bahwa Bharada E jengkel dengan tersangka lain saat menjalani pemeriksaan konforntasi pembunuhan Brigadir J di Duren Tiga yang digelar pada Selasa 31 Agustus lalu.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) Hasto Atmojo Suroyo bahwa Bharada E jengkel saat pemeriksaan konfrontasi Putri Candrawathi tentang pembunuhan Brigadir J di rumah Ferdy Sambo.

Hasto menyampaikan bahwa Bhrada E merasa keterangan tersangka lain berbeda dengan apa yang disampaikannya.

BACA JUGA:Komnas Perempuan Ungkap Putri Candrawathi Malu Laporkan Pelecehan Seksual Oleh Brigadir J di Magelang

BACA JUGA:Bukan Human Error, Polda Metro Jaya Ungkap Penyebab Kecelakaan Truk Kontainer karena Kelalaian

“Bharada E jengkel mendengarkan keterangan tersangka lain, keterangan yang disampaika oleh tersangka lain terkesan dibuat-buat,” jelas Hasto.

Hasto juga menjelaskan bahwa keterangan dari Bharada E masih tetap konsisten dan kondisinya juga masih stabil.

Dalam pemeriksaan konfrontasi dengan tersangka lain, Bharada E dihadirkan secara terpisah melalui online.

Kategori :