Jelang PSS VS Persis. Coach Seto: Kami Minta Doa Restu Dari Suporter

Sabtu 10-09-2022,11:45 WIB
Reporter : Rizki Ari Gunawan
Editor : Derry Sutardi

SLEMAN, DISWAY.ID - PSS Sleman akan menghadapi Persis Solo pada lanjutan pekan kesembilan Liga 1 2022/2023.

PSS Sleman kemungkinan tidak akan ditemani dengan para suporternya baik itu Brigata Curva Sud maupun Slemania.

Duel PSS Sleman Vs Persis Solo akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu 10 September 2022 pukul 18.15 WIB.

Coach Seto Nurdiyantoro menanggapi hal tersebut dengan meminta doa restu kepada para suporter.

“Harapannya menjadi pertandingan menarik walau tanpa kehadiran suporter. Tentu saja kami ingin mempersembahkan kemenangan dari pertandingan ini untuk suporter PSS Sleman dan PSS,” Ucap Seto Nurdiyantoro.

BACA JUGA:Pemprov Segera Kembangkan Kawasan Industri di Banten, Dongkrak Perekonomian Masyarakat Sekitar

Coach Seto juga menjelaskan bahwa timnya sedang ada sedikit masalah untuk pertandingan melawan Persis Solo.

Pertandingan lawan Persis Solo, kami akui ada sedikit masalah jika bertanding di kandang, harapannya pemain diberikan kemudahan, bermain lepas serta diberikan keberuntungan" Tambahnya.

Sedangkan Irkham Zahrul Mila pemain dari PSS juga ikut merespon hal yang dilakukan kedua suporter PSS yang tidak hadir.

“Dari kami para pemain tentu saja menghargai keputusan dari teman-teman suporter mengenai hal ini. Kami tetap bermain optimal karena untuk memperjuangan kemenangan bagi suporter dan PSS,” Kata Irkham.

Irkham menjelaskan para pemain akan bermain berjuang maksimal untuk mendapatkan hasil kemenangan.

“Kami tetap berjuang maksimal untuk meraih kemenangan bagi teman-teman suporter PSS serta masyarakat Sleman,” Ujarnya.

Pada akun instagram @bcsxpss.1976 memposting menarik diri untuk tidak hadir pertandingan PSS Sleman selama bulan September berlangsung.

BACA JUGA:Komunikasi Mardiono dan Suharso Belum Terbangun Pasca Mukernas, Dampak Amplop Kiai?

Aksi untuk tidak hadir di stadion dari kedua suporter PSS Sleman karena peristiwa yang tidak diinginkan terjadi dan memakan korban.

Kategori :