BANTEN, DISWAY.ID - Pemerintah Provinsi Banten adakan Banten Fire and Rescue Skill Competition di Lapangan Upacara Sekretariat Daerah Provinsi Banten, KP3B Curug, Kota Serang, Senin(7/11/2022).
Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar mengatakan, selain meningkatkan kecakapan dan profesionalisme para Pemadam Kebakaran, kompetisi ini untuk meningkatkan kekompakan, kebersamaan, dan solidaritas Pemadam Kebakaran (Damkar) antar Kabupaten/Kota di Provinsi Banten.
“Sebagai aparatur, kita selalu dituntut profesional untuk melaksanakan tugas negara kepada masyarakat,” katanya kepada awak media, Senin 7 November 2022.
BACA JUGA:Harga Kedelai Kembali Alami Kenaikan, Mendag: Harga Semua Pangan Relatif Stabil
BACA JUGA:Terduga Pembakar Kantor Wali Kota Bandung Ditangkap, Barang Bukti Tabung Gas
“Pemadam Kebakaran adalah agenda kerja Pemerintah melayani. Pemerintah hadir untuk memberikan layanan kepada masyarakat dengan aturan dan skill untuk melaksanakan tugas itu,” tambahnya.
Dirinya menghimbau para Pemadam Kebakaran untuk selalu meningkatkan kecakapan dan kemampuan yang dimiliki, memanfaatkan dunia digital dengan tutorial-tutorial yang ada.
Pemadam Kebakaran pada dasarnya tidak soal melayani pemadaman kebakaran saja, tapi banyak tugas kedaruratan lainnya yang menjadi tanggung jawab petugas Pemadam Kebakaran.
BACA JUGA:Bukan ke Kamar Mayat, Sopir Ambulans Ngaku Jenazah Brigadir J 'Ditahan' di IGD Dulu, Ada Apa?
BACA JUGA:Geger! Pelaku Diduga Pembakar Kantor Wali Kantor Bandung 'Digiring', Isu Sabotase Mencuat?
“Banyak harapan kepada Pemadam Kebakaran yang menuntut kecakapan. Pemadam Kebakaran dibutuhkan masyarakat, adakalanya dalam situasi kritis sehingga dituntut untuk selalu meningkatkan kecakapan,” ungkapnya.
“Kompetisi ini satu upaya untuk menanamkan skill dalam kerangka afektif, kognitif, dan psikomotorik bagi para petugas Pemadam Kebakaran. Satu di antara ikhtiar itu untuk mengevaluasi kemampuan dilakukan kompetisi,” sambungnya.
Dijelaskannya, kompetisi ini juga salah satu upaya Pemadam Kebakaran dalam rangka merespon kondisi dan berkembangnya Provinsi Banten sebagai wilayah kawasan industri dan menuju metropolitan.
BACA JUGA:Rio Ferdinand Ledek Gerard Pique yang Pensiun: 'Faktanya Anda Tak Bisa Geser Saya dan Vidic di MU'
BACA JUGA:Ronny Talapessy Hormati Hakim Terkait Penggabungan Bharada E dengan Terdakwa Lain