Simak, Ciri-ciri Orang Terpapar Racun Sianida, Bisa Sebabkan Luka Bakar di Tenggorokan?

Rabu 30-11-2022,20:46 WIB
Reporter : Sun Jian
Editor : Aulia Nur Arhamni

Ciri-ciri atau gejala orang yang terpapar racun sianida adalah sulit bernapas, warna kulit merah, mual, kejang, kebingungan, sakit kepala, penurunan kesadaran, denyut jantung lambat, tekanan darah rendah, hingga henti jantung.

BACA JUGA:Wajib Coba! Life Hack Buat Dapat Extra Potongan Pizza Tanpa Ketahuan

Selain itu, efek racun sianida juga dapat mengakibatkan luka merah terbakar pada kulit hingga organ dalam tubuh seperti di bagian tenggorokan, lambung, usus, hati, jantung, paru, dan otak. 

Hal ini terjadi karena proses racun sianida begitu cepat memasuki pembuluh darah dan berakibat mematikan.

Sementara jika terpapar sianida dalam jumlah yang rendah umumnya akan muncul keluhan, seperti pusing, mual, muntah, lemas, lelah, sakit kepala, napas cepat dan denyut jantung cepat.  

BACA JUGA:Wajib Coba! Life Hack Buat Dapat Extra Potongan Pizza Tanpa Ketahuan

Seberapa parah keracunan sianida tergantung pada dosisnya, jenis sianida dan berapa lama terekspos sianida. Ada dua cara berbeda untuk mengalami paparan sianida.

Pertama, keracunan sianida akut memiliki efek langsung yang seringkali mengancam jiwa hilang meninggal. 

Kedua, keracunan sianida kronis terjadi akibat paparan dalam jumlah yang lebih kecil dan bertahan lama dari waktu ke waktu.

Keracunan sianida merupakah hal yang berbahaya dan mematikan, segera lakukan pemeriksaan ke dokter atau rumah sakit terdekat untuk diobati. 

Kategori :