JAKARTA, DISWAY.ID – Akibat terkena ledakan petasan saat perayaan malam tahun baru, jari Wakil Bupati Kaur, Herlian Muchrim harus diamputasi.
Jari Bupati Kaur yang harus diamputasi tersebut diungkapkan oleh tim dokter RSU M Yunus Bengkulu yang melakukan perawatan.
Dari kronologi hancurnya jari Wakil Bupati Kaur akibat ledakan petasan malam Tahun Baru 2023 tersebut berawal saat di acara perayaan di depan Gedung Kuliner Kota Bintuhan Kabupaten Kaur.
Dalam perayaan tersebut, Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim bersama pejabar Kabupaten Kaur lainnya berada di atas panggung untuk menyalakan kembang api sebagai bentuk perayaan pergantian tahun.
Adapun pejabat lainnya yang ikut memegang kambang api untuk di nyalakan antara lain Perwira Penghubung Kodim 0408 Bengkulu Selatan Kaur, Kapten Inf. Sumaryanto, Kepala Dinas Kominfo Kaur, Jarnawi serta Kepala Diraswan.
Masing-masing penjabat memegang kembang api dan Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim memegang kembang api dengan kedua tangannya.
Pada awalnya kembang api meluncur beberapa kali dengan lancar, namun tiba-tiba tabung kembang api tersebut meledak.
BACA JUGA:Polisi Ungkap Pelaku Penculikan Bocah MA di Gunung Sahari
Sontak para pejabat di panggung terkejut dan kembang api terlepas serta berterbangan ke arah penonton.
Akibat kejadian nahas itu, Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim hancur langsung dilarikan ke rumah sakit RSU M Yunus Bengkulu.
Setelah melakukan perawatan, pihak RSU M Yunus Bengkulu akhirnya harus memutuskan untuk mengampitasi jari beberapa jari Herlian Muchrim.
Adapun jari Wakil Bupati Kaur yang di amputasi adalah jari tangan sebelah kiri dan jari tangan sebelah kanan.