Timnas Indonesia berlaga dengan Vietnam di Gelora Bung Karno (GBK) pada 6 Januari 2023.
Tim arahan Shin Tae yong, menurunkan skuad terbaiknya saat melawan Vietnam.
Di babak pertama, Timnas Indonesia dan Vietnam saling jual beli serangan.
Sejak menit awal, Indonesia berusaha tampil menekan namun sejumlah peluang gagal dimanfaatkan.
Vietnam juga beberapa kali menekan jantung pertahanan Indonesia, namun Pratama Arhan Cs terus menjaga lini belakang dengan disiplin.
Di babak pertama, pemain seperti Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaiman tidak diturunkan.
Yakob Sayuri dan Dendy Sulistyawan terlihat lebih dominan dalam laga ini, ia berusaha memecah kebuntuan namun pertahanan lawan masih sangat rapat.
TIDAK ADA KOREOGRAFI SORE INI
— #LaGrandeIndonesia (@LaGrandeIndo) January 6, 2023
Kertas-kertas koreografi yang sudah kami letakkan di bangku-bangku Tribun Utara dibuang & dihancurkan oleh PASPAMPRES
Sebegitu mengancamkah kami dan koreografi ini di matamu Bapak Presiden @jokowi ? pic.twitter.com/LFYyGHy9aK
Hingga babak pertama berakhir, skor Tmnas Indonesia vs Vietnam imbang 0-0