JAKARTA, DISWAY. ID - Sidang perkara pembunuhan Brigadir J kini sudah memasuki babak akhir, yang mana para terdakwa akan dijatuhkan vonis dari Majelis Hakim.
Kali ini, Majelis Hakim akan menjatuhkan vonis kepada Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawati di Kantor Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin, 13 Februari 2023.
Namun dalam agenda kali ini, pihak PN Jakarta Selatan dalam keamanannya akan dilakukan dengan lebih ketat dibandingkan sebelumnya.
"Kalau pengamanannya dari pihak Polres tentu ada penebalan, kemarin malem juga ada steriliasai yang dilakukan oleh gegana," ujar Humas PN Jakarta Selatan, Djumyanto di Kantor PN Jakarta Selatan, Senin, 13 Februari 2023.
"Itu merupakan protap pengamanan yang dilakukan oleh Polres Jakarta Selatan," tambahnya kepada media.
Dia pun menjelaskan selama persidangan berlangsung, akan ada pihak keamanan didalam ruang sidang. Sedangkan sisanya akan dilakukan penjagaan dari luar ruang sidang.
"Nanti akan ada di jaga oleh pengaman di dalam dan pihak Polres di dalam itu hanya 50 seat yang lain silahkan di layar monitor," kata Djumyanto.
Sedangkan untuk gegana sendiri, dia mengatakan bahwa itu merupakan kewenangan dari pihak Polres.
"Ya itu (gegana) emang kewenangan dari polres untuk bagian daripada pengamanan," imbuhnya.
BACA JUGA:Fakta Baru! PT SAI Baru Bayar Upah Lembur Erma untuk Januari 2023, September - Desember 2022?
Sebagaimana diketahui, saat ini PN Jakarta Selatan rengah ramai dipadati oleh pengunjung. Baik itu untuk mengikuti proses sidang Ferdy Sambo dkk atau pun hanya untuk sekedar menyaksikan sidang lainnya.
Meskipun tampak banyak pengujung yang datang untuk menyaksikan sidang tersebut, pihak PN Jakarta Selatan akan tetap memberikan pelayan ke sidang lainnya.
"Untuk sidang perkara lain yang sudah terjadwalkan tentu akan dilayani karena kita tidak bisa menganggap yang paling penting adalah sidangnya putusan Ferdy Sambo karena bagi pihak yang berperkara-perkaranya juga penting," jelas Djumyanto.