Viral! Pria Bugis Ini Resmi Nikahi Gadis Asal Tiongkok, Jangan Kaget dengan Nilai Maharnya

Kamis 09-03-2023,10:09 WIB
Reporter : Subroto Dwi Nugroho
Editor : Dimas

Sementara proses resepsi pernikahan rencananya akan dilangsungkan di kediaman pria di Desa Lebani, Kecamatan Belopa Utara, Sabtu, 11 Maret 2023.

Setelah Chong Zhao dan Anggi Pranata menjalani akad nikah, pasangan ini tak langsung menggelar resepsi pernikahan. 

Mereka memilih akhir pekan ini untuk mengundang para tamu.

BACA JUGA:Persiapan Pernikahan Lee Seung Gi dan Lee Da In, Yoo Jae Suk Bakal Jadi MC!

"Akad nikah mereka berlangsung Senin 6 Maret 2023 dan resepsi pernikahan rencananya akan dilangsungkan di kediaman pria di Desa Lebani, Kecamatan Belopa Utara, Sabtu 11 Maret 2023," terang akun @undercover.id.

Menetap di Indonesia

Menurut Anggi, setelah menggelar repsesi pernikahan, keduanya akan tinggal di Indonesia.

“Kami akan menetap di Indonesia. Kebetulan Caca suka di Indonesia karena cuacanya yang bagus. Tapi nanti mungkin 1-2 tahun ke depan," jelas Anggi.

Dia mengaku percaya akan jalinan cintanya dengan Caca yang merupakan anak tunggal di keluarganya. 

Apalagi Caca rela jauh dari orang tuanya bahkan ingin menetap di Indonesia.

BACA JUGA:Peringatan BMKG Soal Cuaca Jakarta Hari Ini, Kamis 9 Maret 2023: Jakarta Barat Hujan Sampai Malam, Lainnya Cek di Sini

"Saya sangat yakin sama dia (Caca). Dia anak tunggal tapi dia berani datang ke Indonesia dan ingin menetap di sini.

"Apalagi kan dia sebelum menikah dengan saya sama sekali tidak punya keluarga di sini," ungkap Anggi.

Anggi mengatakan, kenal dengan Caca di kapal pesiar dengan perusahaan yang sama pada tahu 2018.

“Kita sama-sama kerja di kapal pesiar, lama-lama kita saling jatuh cinta,” katanya.

BACA JUGA:Harga BBM Turun Lagi Rp 1.200 per Liter, Kini Isi Pertalite dan Solar Subsidi Wajib Pakai QR Code MyPertamina? Cek Cara Daftarnya di Sini

Kategori :