Malaysia Buka Layanan Umrah Naik Kapal Pesiar Mewah, Segini Harga Tiketnya

Malaysia Buka Layanan Umrah Naik Kapal Pesiar Mewah, Segini Harga Tiketnya

Malaysia hadirkan layanan umrah naik kapal pesiar (Ilustrasi).--https://www.rssc.com/about-regent-seven-seas-cruises

JAKARTA, DISWAY.ID - Malaysia buka layanan perjalanan umrah dengan naik kapal pesiar mewah mulai tahun depan.

Ini menjadi pertama kalinya bagi Malaysia menyediakan layanan umrah yang tak biasa dan unik dengan kapal pesiar.

Jemaah bisa mendapatkan pengalam unik pergi umrah dengan kapal pesiar berama besutan Aroya Cruise, yakni IslamiCruise.

BACA JUGA:Brimob Bangun Kembali Jembatan Roboh di Sebatik, Akses Utama Anak Sekolah ke MI Tapal Batas

Melansir dari laman The Star, pelayaran dilakukan selama 15 hari dengan titik keberangkatan dari Terminal Pesiar Port Klang di Selangor.

Selama perjalanan, kapal juga akan singgah di berbagai tempat termasuk Banda Aceh, Oman, dan Maladewa sebelum akhirnya berlabuh di Arab Saudi.

Setelah berlabuh di Arab Saudi, jemaah umrah akan menginap dua malam di Jeddah lebih dahulu agar fokus dalam menjalankan ibadah.

Kecuali Maladewa, rute pelayaran ini kembali menelusuri jalur maritim bersejarah yang digunakan jemaah haji berabad-abad lalu saat kapal laut menjadi transportasi utama ke Makkah.

Melalui pelayaran ini, jemaah umrah seperti diajak napak tilas kembali ke zaman keemasan perjalanan haji.

BACA JUGA:Prabowo Bermalam di Aceh, Pimpin Rapat Penanganan Bencana Hingga Larut Malam

Bedanya, jemaah akan mendapatkan kenyamanan modern ala kapal pesiar bintang lima.

Sedikit informasi tambahan, kapal pesiar IslamiCruise merupakan perjalanan satu arah.

Sehingga harga paket dasar belum termasuk tiket pesawat untuk pulang pergi ke tanah air setelah ibadah selesai. Jemaah lantas perlu mengatur penerbangan pulang secara terpisah.

Fasilitas IslamiCruise

CEO Islamicruise International Suhaimi Abd Ghafer ungkap bahwa kapal pesiar ini mengedepankan formasi halal.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads