JAKARTA,DISWAY.ID-- Hingga kini Cristalino David Ozora disebut belum bisa berbicara sejak 28 hari lalu menjadi korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo.
Perwakilan keluarga, Alto Luger mengatakan David juga kini belum mengenali orang yang ada di sekitarnya.
Belum (Bicara, red), dia mengenal orang atau lingkungan saja belum kok. Apa lagi berbicara," katanya kepada awak media, Senin 20 Maret 2023.
BACA JUGA:Anwar Usman Ucapkan Sumpah sebagai Ketua MK Masa Jabatan 2023-2028
Diungkapkannya, saat ini David masih proses penyembuhan. Hingga belum bisa bicara.
"Karena itu dokter bilang proses penyembuhan dari David. Masing-masing orang itu berbeda (Proses penyembuhan, red) seperti luka di kepala," tuturnya.
Pihak keluarga pun diminta tim dokter menunggu kondisi David membaik. 'Ini dari keluarga kita diminta bersabar dan banyak doa," ucapnya.
Diketahui, Perlahan kini korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo, Cristalino David Ozora disebut sudah mulai merespon perintah orang lain.
Perwakilan keluarga David, Alto Luger mengatakan sedikit demi sedikit David bisa merespon hal tersebut.
BACA JUGA:Saat David Ozora Sedikit Bisa Merespons Orang Lain
Dijelaskannya, apa yang dilakukan David sebuah keajaiban usai menerima penganiayaan yang menyebabkannya cedera parah.
"Iya, sedikit demi sedikit itu progres yang boleh dibilang sangat miracle, karena dokter juga mengatakan dengan cedera yang luar biasa di kepala, kan teman-teman lihat sendiri rekonstruksinya," katanya kepada awak media, Senin 20 Maret 2023.
"Itu kan sasarannya bukan di dada, bukan di limpa, bukan di alat kelamin. Ditendang, dipukul di titik yang mematikan," tambahnya.
Diungkapkannya, perkembangan kondisi David merupakan kemajuan yang luar biasa.
"Jadi saat ini perkembangan motoriknya dia itu luar biasa bagusnya. Cuman karena berada di kepala, kita belum tahu koneksi antara otak dan motorik itu seberapa baiknya dibandingkan manusia normal," ungkapnya.