BACA JUGA:Respons Erick Thohir Saat Jokowi Pusing Gegara Urus Sepak Bola
"Di sinilah saya terima kasih, pak Basuki mau datang. Supaya kita tidak bicara persepsi. Kita bicara proses," ungkap Erick.
Ia menambahkan, negosiasi tetap harus dilakukan ke FIFA agar kedepannya kompetisi di Indonesia tetap berjalan dan timnas Indonesia bisa bermain di kejuaraan lainnya termasuk SEA Games.
"Yang penting kalau saya, kalau ini selamat, bisa ikut SEA Games 2023," ujar Erick Thohir.