JAKARTA, DISWAY.ID -- Atlet bulu tangkis asal Denmark, Viktor Axelsen mencatatkan rekor sebagai pemain rangking 1 dunia terlama pemain tunggal putra dengan menduduki 123 Minggu.
Dikutip dari laman resmi Badminton World Federation (BWF), Rabu 12 April 2023, Juara Dunia 2017 dan peraih medali emas Olimpiade Musim Panas 2020i ini berhasil melampaui capaian atlet bulu tangkis asal Jepang Kento Momota.
BACA JUGA:Terbongkar! Rusia Klaim Bukti Amerika Serikat Produksi Senjata Biologis di Ukraina
Sebelumnya Kento Momota menempati posisi pertama tunggal putra dengan rekor 121 minggu lamanya bertengger di posisi pertama.
Pebulutangkis yang akrab disapa Viggo oleh para penggemarnya itu mulai menjadi kompetitor yang begitu mendominasi setelah ia memenangkan gelar Juara Dunia pertamanya pada tahun 2017, sebelum dia turun peringkat ke posisi tujuh.
Akan tetapi, rekor pebulu tangkis tunggal putra terlama masih dipegang legenda bulu tangkis asal Malaysia, Lee Chong Wei.
BACA JUGA:Densus 88 Tangkap Enam Teroris di Lampung, Ini Perannya!
Lee memiliki rekor terpanjang menjadi raja di sektor tunggal putra selama 348 pekan, kemudian disusul legenda bulu tangkis asal China, Lin Dan, yang menempati peringkat 1 dunia selama 233 pekan.
Axelsen kemudian melanjutkan dominasinya yang hampir tak terkalahkan pada tahun 2021.
Axelsen kemudian membuktikan dirinya pantas berada di nomor satu sekali lagi pada Desember 2021.
Dia terus mempertahankan posisi nomor satu tersebut hingga saat ini dan berada di puncak selama 72 minggu berturut-turut.
Pada 2022, Axelsen semakin menunjukkan dominasinya dengan merebut delapan gelar.
Meski demikian, Axelsen mulai menemukan kesulitan pada awal tahun ini walau membukanya dengan raihan gelar juara Malaysia Open dan runner-up India Open.
Namun, Axelsen harus tersingkir cepat pada babak kedua All England Open usai dikejutkan wakil Malaysia, Ng Tze Yong.
Terakhir, Axelsen juga harus terhenti pada babak semifinal Swiss Open 2023.
Dia dikalahkan pemain Taiwan, Chou Tien Chen, dalam permainan dua gim langsung dengan skor 10-21, 15-21.
BACA JUGA:Mudik Gratis Dengan KRI Banjarmasin-592, TNI AL: Dikhususkan Bagi Pemotor
Kendati begitu, Axelsen masih kokoh di peringkat 1 dunia dengan total 108.206 poin.