JAKARTA, DISWAY.ID - Untuk orang tua yang sedang melatih anak-anak berpuasa, tips ini harus diperhatikan.
Menahan lapar dan haus saat berpuasa memang sulit, apalagi jika si kecil yang menjalaninnya.
Untuk mengatasi anak merengek karena lapar dan haus, ada sejumlah cara lho.
Berikut Cara Mengatasi Anak Mengeluh saat Puasa:
1. Jangan paksa anak
Jika anak terus merengek dan tidak kuat berpuasa, tolong jangan dipaksakan.
BACA JUGA:3 Cara Ampuh Mencegah Maag Kambuh saat Puasa Ramadhan, Jangan Remehkan Makan Sahur
Jika anak memang tidak sanggup untuk berpuasa, biarkan ia berbuka.
2. Isi kegiatan dengan hal yang disukai
Menahan lapar dan haus memang sangat sulit, apalagi untuk si buah hati.
Untuk mengalihkan perhatiannya, orang tua bisa mengajak anak untuk melakukan hal-hal yang ia sukai untuk menunggu waktu berbuka.
3. Berikan semangat
Berikan semangat untuk anak yang sedang menjalankan puasa.
BACA JUGA:3 Cara Mencegah Sembelit saat Puasa Ramadhan, Salah Satunya Berolahraga Ringan
Bentuknya seperti berikan apresiasi agar si anak tidak lemas dalam menjalankan puasa.