"Syarat jadi sopir bus di PO Kencana enggak ada maksimal usia, kalo udah punya SIM B1 Umum berarti udah layak bawa bus,” ujar Rian Mahendra.
Harga Tiket Bus PO Kencana
Di momen arus mudik dan balik Lebaran tahun 2023 ini PO Kencana tak memasang harga tinggi untuk calon penumpangnya.
Khususnya di Terminal Kudus, Jawa Tengah, baik saat arus mudik dan balik Lebaran, harga tiket bus PO Kencana masih sangat terjangkau.
Trayek di Muria Jaya yang diambil oleh PO Kencana dengan armada bus double decker ini terbilang istimewa.
Mengutip salah satu video di kanal YouTube Kencana Indonesia, tiket termurah kelas eksekutif di PO Kencana hanya sebesar Rp 450 ribu Terminal Kudus - Terminal Poris Tangerang.
Sementara untuk First Class PO Kencana dengan kursi sleeper bus, hanya dapat ditebus seharga Rp 650 ribu.
Pelayanan bus double decker PO Kencana akan dilayani oleh seorang pramugari.
BACA JUGA:Menko PMK Apresiasi Penanganan Mudik dan Arus Balik Lebaran 2023: Suatu Kemajuan!
Namun dengan harga tiket bus double decker yang terbilang terjangkau, hal ini bisa jadi kepuasan tersendiri bagi penumpangnya.
Momen tak mengenakan saat arus mudik bagi penumpang memang harus menunggu kedatangan bus, baik dari barat ke timur atau sebaliknya timur ke barat.
Yang penting sabar...