JAKARTA, DISWAY.ID -- Bakal Calon Presiden (Bacapres) usungan NasDem, Anies Baswedan, mendatangi Nasdem Tower dan bertemu dengan Ketua Umum NasDem, Surya Paloh, usai ditahannya Sekjen Nasdem, Jhony G Plate atas kasus korupsi BTS oleh Kejaksaan Agung, Rabu 17 Mei 2023.
Anies mengatakan, Surya Paloh adalah sosok Ketua Umum Partai yang luar biasa, tegar menerima kenyataan bahwa Sekjennya tertangkap.
"Malah hari ini saya menyaksikan dari dekat dan saya bangga. Saya bangga memiliki Abang seperti bang Surya Paloh ini," ujar Anies dalam keterangannya di Nasdem Tower, Menteng Jakarta Pusat, Rabu 17 Mei 2023.
BACA JUGA:Anies Baswedan di NasDem Tower: Allah SWT akan Berpihak Kepada Kebenaran
Anies juga mengatakan bahwa Surya Paloh adalah sosok nasionalis yang sejati, terlihat dari sikapnya menerima konsekuensi besar bagi NasDem.
"Seorang yang menyatakan dengan lantang bahwa menghormati kebhinekaan adalah menjaga persatuan. Karena itu ujian tantangan yang dilewati, itu dilewati dengan rasa yakin, bahwa ini membawa pesan-pesan dan nilai kebenaran," ujarnya.
"Begitu banyak orang mengatakan A, B, C, D, E, tentang kami dan Bang Surya Paloh sebagai seorang nasionalis sejati melakukan pengujian, melakukan pembuktian, melakukan pemantauan, dan sampai kepada sikapnya," tambahnya.
Anies mengatakan bahwa partai Nasdem saat ini telah mengambil sikap dengan mengahadapi kenyataan.
"Tantangan besar insyaAllah bisa dilewati bila keyakinan itu ada. Dan malam ini saya menyaksikan itu dari dekat," ujarnya.
Anies mengatakan hingga kini negara telah mengungkung tinggi keadilan dengan menangkap pelaku koruptor dalam segi apapun, dan NasDem mendukung penuh tindakan pemerintah.
"Justru karena besarnya tantangan ini, kita makin yakin bahwa keadilan harus ditegakan di negeri ini, bahwa keadilan itulah yang bisa menjaga persatuan di negeri ini," ujarnya.
Anies mengatakan, saat berdialog dengan Surya Paloh ia membahas soal prinsip partai yang akan tetap maju meskipun saat ini tengah bersedih.
BACA JUGA:Buntut Tarif Parkir 10 Ribu Rupiah Masjid Istiqlal, Dishub Lakukan Penertiban Parkir Liar
"Kita bicara prinsip, kita bicara nilai, kita bicara tentang mengapa kita berjuang, mengapa kita mengambil jalur ini, jadi sama sekali tidak bicara seperti itu (elektoral)," ujarnya.