Sehingga saat datang ke sana seperti sedang masuk ke air terjun tersembunyi karena dari luar, curug ini tidak terlihat disebabkan terhalang goa tersebut.
BACA JUGA:10 Pesona Maladewa yang Kerap Jadi Incaran Wisatawan
Untuk sampai di lokasi Curug Bidadari yang Karangsalam, Baturaden ini, Moms harus melewati jalanan yang agak terjal.
Perjalanannya tidak lama dan saat sampai di lokasi, rasa lelah selama perjalanan akan terbayar dengan pemandangan yang sangat indah.
Harga Tiket Masuk: Rp14.000 per orang
3. Curug Jenggala
Curug Jenggala menjadi salah satu wisata Baturaden yang menyuguhkan asrinya pemandangan hutan hujan tropis.
Curug Jenggala ini memang terletak di dalam hutan sehingga untuk mencapainya harus melawati trek mendaki terlebih dahulu.
BACA JUGA:Rekomendasi 5 Tempat Wisata Religi di Palestina-Israel, Penuh dengan Sejarah Klasik
Curug Jenggala seringkali disebut dengan nama Air Terjun Cinta.
Hal ini dikarenakan ada spot foto yang berada tepat di seberang air terjun.
Spot foto ini memiliki alas kayu berbentuk hati sehingga curug ini lebih dikenal sebagai Air Terjun Cinta.
Ada banyak pasangan yang berfoto di spot ini karena memiliki latar air terjun yang apik dan pastinya tanda hati yang menjadi pijakannya.
Harga Tiket Masuk: Rp5.000
4. Curug Bayan
Curug Bayan atau yang disebut oleh masyarakat sekitar dengan nama Curug Gede adalah curug yang berlokasi di Ketenger, Baturaden.