Penjelasan RS Polri Soal Pria Jatuh dari Gedung Lantai 3

Sabtu 28-10-2023,15:08 WIB
Reporter : Lebrina Uneputty
Editor : Lebrina Uneputty

JAKARTA, DISWAY.ID- Viral video di media sosial yang memperlihatkan seseorang diduga jatuh dari ketinggian. 

Kejadian tersebut dinarasikan terjadi di sekitar Rumah Sakit (RS) Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Dalam keterangan yang diunggah bersama video itu, orang tersebut jatuh dari lantai 3 parkiran RS Polri Kramat Jati. Insiden ini terjadi pada, Jumat 27 Oktober 2023. 

BACA JUGA:Anak Perwira TNI AU Dibakar Hidup-hidup, Kepala RS Polri Kramat Jati: Ada Jelaga di Paru-paru

BACA JUGA:RS Polri Lakukan Identifikasi Mayat Terbungkus Karung di Cilincing

Peristiwa yang terjadi pada Jumat siang tersebut dibenarkan oleh Kepala RS Polri Kramat Jati, Brigjen. Pol. Hariyanto dengan identitas pria berinisial LM (28).

"Ada pasien yang kontrol di poliklinik jiwa, diantar keluarganya. Pamit sebentar keluarganya, tau-tau bergelantungan di pagar parkiran lantai tiga atau sekitar 6 meteran dan jatuh ke bawah. Ditolong petugas parkir dibawa ke IGD," ujar Brigjen. Pol. Hariyanto,  Sabtu 28 Oktober 2023. 

BACA JUGA:Sedang Selfie, Jembatan Kaca 'The Geong' Pecah 4 Wisatawan Jatuh dan Telan Korban Jiwa

Ia menyebutkan, bahwa LM merupakan pasien yang mempunyai riwayat gangguan jiwa. 

Adapun kedatangan LM ke RS Polri bersama keluarganya kontrol karena obat yang habis.

"Riwayat gangguan jiwa, karena obat habis mau kontrol," tandasnya.

Kategori :