JAKARTA, DISWAY.ID - Belakangan, ramai emoji semangka yang digunakan netizen sebagai bentuk dukungan terhadap Palestina.
Hal tersebut lantaran buah ini memiliki warna merah cerah dengan kulit berwarna hijau putih dan bintik hitam.
Di mana, semuanya mengandung unsur warna dari Bendera Palestina.
Pada platform seperti TikTok dan Instagram, penggunaan emoji buah sebagai pengganti bendera Palestina digunakan untuk menghindari sensor algoritma atau filter pemblokiran pengguna.
Di sisi lain, semangka merupakan buah yang mengandung berbagai sumber nutrisi lengkap.
Berkat kandungan nutrisinya yang melimpah, ada beberapa manfaat yang dapat kamu peroleh dari mengonsumsi semangka, di antaranya:
BACA JUGA:5 Manfaat Teh Susu untuk Kebugaran Tubuh, Tapi Jangan Minum Berlebihan
BACA JUGA:Mantul Banget! Ini 8 Manfaat Jus Timun Untuk Kesehatan dan Kecantikan, Rugi Kalau Gak Coba
1. Menyehatkan Saluran Pencernaan
Berbagai jenis buah-buahan, termasuk semangka, merupakan sumber serat yang baik untuk saluran pencernaan.
Hal ini karena semangka merupakan salah satu jenis buah dengan kandungan air yang sangat tinggi, yaitu mencapai 92%.
Kandungan air dan serat tersebut menjadikan semangka baik dikonsumsi untuk melancarkan buang air besar, mencegah konstipasi, termasuk yang disebabkan oleh sakit tipes, dan meringankan gejala asam lambung naik.
2. Mencegah Dehidrasi
Untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh dan mencegah dehidrasi, kamu perlu minum air sekitar 7–8 gelas setiap hari.
Selain dengan air putih, asupan cairan tubuh juga bisa dipenuhi dengan mengonsumsi beragam makanan untuk mengatasi dehidrasi, tak terkecuali semangka.